CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

OSIS MAN 1 Aceh Timur Bagi-Bagi Takjil

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1053
Sabtu, 15 April 2023
Featured Image

(Raiyan Azmi – Irfan) Aceh Timur – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Aceh Timur melakukakn kegiatan bakti social bulan ramadhan pada Jum’at (14/04/2023).

Kegiatan bakti social yang di fokuskan di depan doorsmear mobil 007 Desa Gampong Jalan tersebut dilakukan berupa pembagian takjil berbuka puasa bagi pengguna jalan yang melintas.

Hadir pada kegiatan tersebut terlihat dihadiri oleh Kepala MAN 1 Aceh Timur, Pengurus OSIS MAN 1 Aceh Timur dan Beberapa orang guru dan yang ikut mendampingi serta membagikan takjil kepada para pengendara yang melintasi jalan tersebut.

Kepala MAN 1 Aceh Timur, Sanusi, S.Pd, M.Pd, menerangkan bahwa kegiatan tersebut murni inisiatif dari siswa-siswi pengurus OSIS, dengan jiwa social tinggi merencanakanan hingga melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil tersebut, yang tentunya dengan bimbingan dan arahan dari pihak madrasah.

Beliau juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sudah menjadi kegiatan tahunan yang dilaksanakan setiap datangnya bulan ramadhan, kegiatan tersebut menjadi agenda rutin bagi MAN 1 Aceh Timur dalam membimbing siswa-siswinya kepada kegiatan-kegiatan positif diluar kegiatan akademik, tentunya kegiatan seperti ini akan memupuk rasa kepedulian kepada sesame dan meningkatkan rasa social terhadap lingkungan sekitar.

Dilan pihak, salah satu guru MAN 1 Aceh Timur, Rahmawati Razali, S.Ag,  yang juga merupakan alumni MAN 1 Aceh Timur, terlihat turut serta dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut “anak-anak memang harus dibiasakan dengan hal-hal positif demi membiasakannya ketika berkehidupan bermasyarakat, apalagi kita tau bahwa anak-anak setingkat Madrasah Aliyah tentunya akan segera terjun langsung dalam lingkungan masyarakat, tentunya hal ini menjadikan aspek Pendidikan pembentukan karakter positif menjadi lebih urgent dibandingkan dengan anak-anak usia madrasah tsanawiyah”

Kemudian beliau melanjutkan “kami berharap kegiatan ini menjadi teladan bagi siswa-siswi lainnya agar mempunyai inisiatif dalam hal-hal berbau positif, kami selaku tenaga pendidik tentunya sangat mengharapkan anak-anak didik kami semuanya terbentuk dengan pribadi yang berkahlakul qarimah, berjiwa social tinggi dan siap untuk terjun kedalam masyarakat” tutupnya.

Untuk diketahui, MAN 1 Aceh Timur merupakan Madrasah Aliyah tertua yang ada di Aceh Timur, dan tentunya telah mencetak generasi-generasi terbaik yang telah berkecimpung didalam masyarakat, dari kegiatan-kegiatan non-akademik bermuatan positif menjadikan MAN 1 sebagai madrasah yang bersaing dan banyak diminati terutama dalam segi Pendidikan agama.

Kegiatan bagi-bagi takjil ini telah menjadi agenda tahunan, dimana pihak madrasah sendiri juga kerap melakukan hal serupa, baik menfasilitasi anak-anak untuk kegiatan mandiri maupun dilaksanakan oleh pihak madrasah.


(aceh.kemenag.go.id/Inmas
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh