CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

MTS Peureulak Terus Kembangkan Budaya Literasi

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1097
Selasa, 13 Maret 2018
Featured Image

Idi (Irfan Humas) dengan Fasilitas perpustakaan masih seadanya Madrasah Tsanawiyah (MTS) 3 Aceh Timur terus berusaha membangkitkan semangat  literasi siswanya. Hal tersebut dilakukan untuk menumbuhkan kembangkan minat baca dan budaya baca siswa terhadap berbagai macam referensi buku dalam menunjang proses belajar mengajar di madrasah.

Kepala Madrasah MTsN 3 Atim meyampaikan kepada seluruh para siswa dan siswi untuk terus membaca. "Membacalah agar kalian mengenal dunia karena tanpa membaca pegetahuan kita akan hampa," ujar katanya.

Geliat gerakan literasi terus berkembang,  termasuk di MTsN 3 Atim. Madrasah setingkat SMP ini pun bersemangat membangun dan membumikan gerakan literasi.

Seorang dewan guru di madrasah tersebut, Syarifuddin S.Malem mengatakan ada beberapa program yang di lakukan di MTs 3 Atim dalam membagun budaya literasi.  "Yang kita lakukan antara lain, menata perpustakaan, menata lingkungan madrasah dan kelas, memastikan ketersediaan buku bacaan, membentuk klub  membaca, membuat jurnal dan membaca," pungkasnya.  [x] 

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh