CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Laptop untuk Mahbub, Penulis Berita yang Rajin

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 276
Selasa, 25 Juni 2013
Featured Image
Takengon-KemenagNews (25/6/2013) Salah seorang konstributor berita Kemenagnews dan Majalah Santunan dari dataran tinggi gayo, Mahbub Fauzie difasilitasi satu unit laptop oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah, instansi di mana Mahbub sejak 2005 mengabdi sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan tugasnya selaku Penyuluh Agama Islam Fungsional kecamatan. “Laptop merk Acer 14 inci telah saya terima dari Kepala Kankemenag melalui pengelola IKN Kankemenag Aceh Tengah, Jum’at 21 Juni 2013 di kantor,” ujarnya melaporkan. Tujuan diberikannya Laptop tersebut adalah untuk membantu kelancaran penulisan dan pengiriman berita. Sebagaimana pernah diinformasikan, bahwa Aceh Tengah merupakan salah satu yang kankemenagnya paling banyak berpartisipasi mengirim berita ke Website Kemenag Aceh dalam triwulan pertama (Januari – Maret) tahun 2013 ini. Melalui pengelola humas dan para konstributor beritanya, Kankemenag Aceh Tengah aktif berpartisipasi menyumbang informasi di Website Kemenagnews, termasuk ke redaksi Majalah Santunan milik Kanwil Kementerian Agama Aceh. “Mudah-mudahan laptop tersebut bermanfaat untuk hal itu (penulisan dan pengiriman berita),” kata Kakankemenag Aceh Tengah Drs. H. Hamdan, MA yang sedang berada di Subulussalam memimpin Kafilah MTQ Aceh Tengah, saat dilaporkan bahwa Laptop tersebut telah diterima (22/6).Menurut Mahbub, selama ini berita-berita yang hasil liputannya dalam rangka membantu pengelola Humas Kankemenag Aceh Tengah dikirim ke alamat Website Kemenag atau redaksi Majalah Santunan melalui jaringan internet di HP N70 miliknya yang sudah dilengkapi dengan aplikasi Opera Mini. HP tersebut juga sangat mudah dikoneksikan melalui Laptop sebagai modem. “Kalau kebetulan saya ke Takengon (Kankemenag), maka kirim beritanya bisa melalui jaringan WiFi yang ada di kantor,” kata Mahbub yang juga aktif mengirim tulisan di beberapa media, baik cetak maupun on-line, terutama media lokal yang ada di Aceh.Dengan Laptop fasilitas kantor yang diterimanya, membuat Mahbub yang pernah bertugas sebagai Penyuluh Agama di Kecamatan Linge dan sekarang di Kecamatan Jagong Jeget menjadi semakin semangat dan karenanya dia mengajak teman-teman di lingkungan tugasnya, baik yang di Kantor Urusan Agama (KUA) maupun Madrasah untuk bisa memberikan informasi kegiatan untuk bisa diekspos di media milik Kementerian Agama Aceh. “Kegiatan-kegiatan kantor maupun keagamaan yang ‘bernilai syiar’, layak jadi berita dan diberitakan. Niatkan sebagai fastabiqul khairat, berlomba-lomba dalam kebaikan,” tandasnya.Dia juga mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Kakankemenag. “Laptop ini milik kantor, dan harus saya manfaatkan sebagaimana yang diamanatkan, insya Allah,” tuturnya. Disampaikan juga bahwa, dirinya juga mendapat jatah ‘hibah’ sebuah modem “merk vodafon” yang didistribusikan oleh Subbag Humas dan Informasi Kanwil Kemenag Aceh ke beberapa pengelola informasi di masing-masing kankemenag yang ada di Aceh. (Alfakir/y)[foto: mahbub fauzi chusein, sedang mengajar mengaji]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh