[Singkil | Marwan Z] Pasca libur Idul Fitri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil bersama Kasi Bimas Islam Kementerian Agama Kabupaten Aceh Singkil berkunjung ke KUA Kecamatan Singkil Utara Gosong Telaga ± 5 KM dari pusat Pemerintah Aceh Singkil.
Dalam kunjungan tersebut Kakanmenag Kabupaten Aceh Singkil Drs. Salihin Mizal menyampaikan apresiasi kepada kepala KUA dan Staf karena semua pegawai tidak ada yang bolos masuk kerja, semuanya hadir. Drs. Salihin Mizal berharap bangun kebersamaan, kekompaakan dengan bawahan karena kebersamaan modal menuju sebuah kesuksesan.
Kemudian Kasi Bimas Islam juga menyampaikan kepada kepala KUA menyangkut lahirnya PP Nomor: 48 Tahun 2014 tentang Tarif atas jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang mulai berlaku efektif tanggal 10 Juli 2014, bisa dipedomani dan disampaikan kepada masyarakat. [Bimas Islam Aceh Singkil/yyy]