CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kankemenag Sabang Gelar Pembinaan Direktur TPQ

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 307
Senin, 15 Oktober 2012
Featured Image
Kota Sabang-Kemenag News(14/10/2012)Selain sosialisasi administrasi keuangan, Kankemenag Sabang, juga gelar Acara Pembinaan Pimpinan/Direktur TPQ/TPA Se Kota Sabang Sabang (15-16/10). Acara di Aula Dinas Infokom Kota Sabang itu, dibuka oleh kepala kantor Kementerian Agama Kota Sabang H. Salman Arifin, S.Pd, M.Ag. Dalam sambutannya, Kakankemenag memberikan aApresiasi kepada peserta Pimpinan TPQ yang hadir Kususnya pimpinan TPQ yang usianya sudah `ibu-ibu`. Kakankemenag terharu atas kerja keras dan kepeduliannya terhadap anak-anak kususnya putra-putri Sabang. Panitia Pelaksana Pembinaan, yang juga Kasi Pekapontren, Drs. Marzuki, menyampaikan, bahwa peserta yang ikut berjumlah 35 orang seluruhnya pimpinan TPQ/TPA se Kota Sabang, dan mengharapkan dapat mengikuti acara sampai selesai. Kepada peserta, sosialisasi Kakankemenag berpesan agar dapat mempertahankan semangat untuk menjalankan TPQ ini merupakan tugas yang mulia. Semoga Allah selalu melimpahkan Rahmat-Nya. Amin. Selain dari peran guru diniah, tak telepas pula peran orang tua untuk membimbing anak anaknya. Di sini, Kankemenag menekankan kepada peserta untuk mengevaluasi anak didik juga menjalin hubungan dengan wali murid guna berjalannya fungsi kontrol.Kakankemenag, dalam materinya menyampaikan salah satu tugas Kankemenag adalah mewujudkan kehidupan umat beraga yang berkualitas ditentukan oleh ilmu pengtahuan, keterampilan dan prilaku. Untuk tingkat TPA dan TPQ, pengetahuan dasar tentang Agama Islam perlu terus di tingkatkan dan jangan dianggap pendidikan anak di usia dini sebagai pendidikan yang termarginal serta tidak penting terutama menyangkut dengan ketrampilan dan penguasaan Alqur’an. Lidah anak kecil masih sangat mudah di bentuk untuk mengucapkan huruf-huruf Hijaiyah secara tepat dan fasih lidahnya belum kelu.Kakankemenag berharap dengan sosialisasi ini kita satukan persepsi kita yang serentak dan serius kususnya Kota Sabang untuk sama–sama kita menjalankan TPQ/TPA, karna di sinilah awal masa depan anak–anak, agama, dan bangsa kita. [mahdi puteh meurudu]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh