Banda Aceh (Humas)---Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg mengharapkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pejabat yang dilantik untuk produktif dan inovatif.
Menurutnya, ASN dan pejabat punya tanggung jawab untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Meski ditengah pandemi covid-19, kita tetap harus produktif dan punya karya," kata Iqbal, Kamis 11 Februari pada pelantikan pejabat eselon 4 di aula Kanwil Kemenag Aceh.
Ia juga mengatakan pejabat baru yang dilantik supaya punya inovasi dalam bekerja.
"Inovatif dengan mencoba melihat sesuatu dari sudut yang berbeda, untuk menemukan perspektif baru.Dalam lingkungan kerja, inovasi dibutuhkan dalam menyelesaikan pekerjaan atau membuat ide-ide baru," katanya.
"Kita harus mampu menghadirkan dan menerapkan gagasan dan ide baru ke dalam pekerjaan," ucapnya.
Iqbal mengatakan berbagai ikhtiar perubahan di Kemenag telah dan sedang dilakukan, seperti adanya PTSP dan PLHUT. "Semuanya bermuara guna peningkatan pelayanan," katanya.
Ia juga mengingatkan pegawai yang dipercayakan dan diberikan jabatan merupakan amanah dan dapat dipertanggungjawabkan.
"Karena itu, laksanakan tugas dan fungsi yang merupakan kewajiban kita sebagai pegawai dengan sebaik mungkin sesuai amanah," tambahnya lagi.
Iqbal juga mengatakan para pegawai untuk membudayakan 5 Nilai Budaya Kerja Kemenag.
"Budaya kerja bukan hanya sekedar dihafal saja. Pada prinsipnya pengembangan budaya kerja merupakan proses yang panjang dan tidak mudah, harus dilakukan secara terus menerus dengan strategi yang tepat dan konsisten," katanya.
Ia menjelaskan untuk mengembangkan budaya kerja didasarkan pada praktik yang dilaksanakan setiap pegawai di lingkungan kerja.
"Nilai-nilai yang ada mesti mengakar pada setiap kinerja dan perilaku serta dari hari ke hari menjadi lebih baik," katanya.[]