Takengon-KemenagNews. Untuk membudayakan gerakan Jum’at bersih, para siswa dan guru MTsN Takengon II pada hari Jum’at tanggal 29 November 2013 mengadakan gotong royong bersama. Gotong royong dilaksanakan dengan kegiatan membersihkan jalan-jalan umum di sekitar madrasah.
Kegiatan gotong royong ini dikoordinir oleh Wakil kepala bidang Humas, bapak Ahadi Muntaha, S.Pd. Kegiatan ini dimulai pada pukul 08.00 Wib dan berakhir pukul 10.00 Wib. Tampak para peserta kegiatan antusias dan semangat membersihkan jalan-jalan, sehingga setelah gotong royong selesai jalan umum di sekitar madrasah mulai tampak rapi dan bersih.
Program gotong royong pada fasilitas umum ini, bertujuan mendidik siswa untuk mencintai lingkungan sekitar dan membudayakan hidup bersih dalam kehidupan sehari-hari, demikian arahan kepala madrasah pada saat pembinaan pagi sebelum kegiatan Jum’at bersih dimulai.
Setelah kegiatan Jum’at bersih selesai, para siswa dan guru melanjutkan aktivitas pembelajaran seperti biasa. Kegiatan membersihkan fasilitas umum ini diagendakan dilaksanakan beberapa kali dalam satu tahun, sebagai wujud nyata tanggung jawab dan partisifasi aktif MTsN Takengon II terhadap lingkungan sekitar. [mariani/y]