CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Hari Pertama Masuk Kerja Setelah Libur Idul Fitri, Kakanwil: Tugas Kita Kerja, Tugas Itjen Pengawasan

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 358
Kamis, 21 Juni 2018
Featured Image

Banda Aceh (Inmas)---Setelah libur panjang dan cuti bersama Idul Fitri 1439 H, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag Aceh untuk fokus kerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

"Tugas kita hari ini adalah kerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sedangkan tugas Tim Itjen adalah pengawasan, jadi kita fokus pada peningkatan kinerja," ujar Kakanwil dalam sambutannya pada acara Halal bi halal dan Peusijuk Calon Jamaah Haji tahun 2018 di Aula kanwil Kemenag Aceh, Kamis (21/6/2018). 

Dalam kesempatan tersebut Kakanwil juga mengajak ASN Kemenag Aceh untuk senantiasa mengimplimentasikan amaliah dari Madrasah Ramadhan di luar Ramadhan, termasuk membawa nilai nilai Ramadhan ke kantor, seperti disiplin, jujur, dan nilai Ramadhan lainnya. 

"Mari menghidupkan Ramadhan di luar Ramadhan, bawa Nilai Ramadhan ke Kantor," ajak Kakanwil.

Selain itu, Kakanwil juga menjelaskan tentang filosofi puasa, dengan tamsilan puasa elang, ular dan ulat. Dimana Seekor elang tua pergi ke gunung, uzlah dalam kesendirian. Seolah memecah batu cadas yang keras, padahal ia sedang melepas paruhnya. Paruh yang puluhan tahun ia pakai sudah tidak efektif terlalu melengkung. Ia cabuti cakar-cakar kakinya yang mulai tumpul. Ia cabuti bulu-bulu disekujur tubuh. 4-6 bulan lamanya ia berpuasa.

"Kalau Ular jika ingin panjang umurnya, maka harus ganti kulit dengan cara berpuasa, begitu juga dengan Ulat, jika ingin lebih lama umurnya maka berpuasa yang dalam istilah ilmiahnya mengalami metamorfosis,”  jelas Kakanwil.

Ia melanjutkan, Sebelum puasa namanya ular juga ular. Setelah puasa namanya juga ular. Sebelum puasa makanan ular adalah katak. Setelah puasa makanan ular juga katak. Sebelum puasa perilaku ular adalah melata. Setelah puasa ular juga tetap melata. 

"Ini berbeda dengan ulat. Sebelum puasa namanya ulat. Setelah puasa namanya menjadi kupu-kupu. Sebelum puasa makanan ulat adalah daun perusak, Setelah puasa, makanan ulat sari putik bunga. Sebelum puasa, cara jalan ulat menggeliat. Setelah puasa ulat dapat terbang," lanjut Kakanwil.

Oleh karena itu, Puasa seharusnya mampu menghijrahkan diri kita agar semakin Taqwa, tutup Daud Pakeh.[]

Tags: # info
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh