Pidie Jaya (Inmas)---Direktur Bursa Efek Indonesia, Chaeruddin Barlian mengatakan semoga bantuan yang diberikan oleh BEI dapat bermanfaat dan berguna dalam peningkatan pendidikan anak bangsa.
Hal ini disampaikannya dalam sambutan pada Peresmian Gedung MAN 4 Pidie Jaya, di Trienggadeng, Pidie Jaya, Aceh, Kamis (02/11).
"Semoga bantuan yang dapat kami sumbangkan ini dapat bermanfaat dan berguna dalam proses pendidikan anak bangsa, walaupun sedikit yang dapat kami salurkan" katanya.
Ia juga mengatakan, kami bersyukur bahwa bantuan madrasah ini dapat diresmikan hari ini, tidak ada cara lain untuk memperbaiki kualitas hidup selain pendidikan.
Menurut Chaeruddin, melalui pendidikan maka ilmu didapat serta menjadi generasi yang bisa melanjutkan estafet bangsa ke depan.
BEI menyumbangkan 2 unit bangunan MAN 4 Pijay, pasca terjadinya gempa bumi yang menghancurkan madrasah tersebut.[]