[Banten | Jamaluddin] Pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 147 tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta Jakarta, Selasa (3/11) pukul 18.40 WIB setelah menempuh perjalanan lebih kurang 2 jam lebih dari Bandara Sultan Iskandar Muda Banda Aceh, 6 penumpang diantaranya adalah utusan dari Kanwil Kemenag Aceh yang akan melakukan studi banding di wilayah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Banten.
Provinsi Banten yang saat ini dipimpin H.Rano Karno S.IP resmi menjadi sebuah provinsi sejak 4 Oktober 2000. Provinsi Banten memiliki luas wilayah 9.662,92 km2 dengan populasi penduduk mencapai 12 juta jiwa berdasarkan data dari Biro Pusat Statistik Provinsi Banten. Mayoritas penduduknya beragama Islam dengan mata pencaharian dari sektor pertanian, perdagangan, industri, dan jasa. Sebagian besar penduduknya masih tinggal di pedesaaan dalam bentuk keluarga besar.
Provinsi ini berada di ujung paling barat Pulau Jawa dan berbatasan langsung dengan wilayah Sumatera. Letaknya yang strategis menyebabkan Provinsi Banten dijadikan sebagai penghubung utama jalur perdagangan Sumatera – Jawa.
Majalah di Kanwil Kementerian Agama Provinsi Banten tahun 2015 ini tepilih sebagai terbaik pertama tingkat nasional merupakan salah satu alasan dipilihnya tujuan tim Kanwil Kemenag Aceh dalam rangka studi banding terkait majalah, website, jaringan dan teknologi informasi dan komunikasi.
Tim Kanwil Kemenag Aceh yang dipimpin H.Akhyar,M.Ag berharap kegiatan ini dapat bermanfaat dalam hal penyampaian informasi lewat media cetak dan elektronik di Kemenag Aceh.