CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh Berikan Penghargaan ke Polda Aceh Terkait Penerimaan Siswa Jalur Tahfiz

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 546
Kamis, 28 Mei 2020
Featured Image

Banda Aceh (Humas)---Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh bersilaturrahmi ke Polda Aceh, Rabu, 27 Mei 2020.

Hadir dalam silaturrahmi tersebut, Plt Kabid Penmad Zulkifli, S.Ag, M.Pd, Kasi Kurikulum dan Evaluasi Drs H Mukhlis, M.Pd, Kepala Seksi Kelembagaan dan Sistem Informasi Muhammad Chairul Saleh, S.Ag  dan sejumlah staf Bidang Penmad. Pihak Kanwil Kemenag Aceh disambut oleh Karo SDM Polda Aceh, Kombes Pol Deni S Utomo SH, SIK, MSi.

Zulkifli mengatakan, pertemuan tersebut dalam rangka silaturrahmi sekaligus ucapan terima kasih Kanwil Kemenag Aceh atas kerjasama pada kegiatan penerimaan polisi bagi siswa madrasah pada jalur hafiz Quran.

Sebagai bentuk apresiasi, Kemenag Aceh memberikan piagam penghargaan kepada pihak Polda Aceh.

"Pihak polda menginginkan program ini dapat berlanjut karena mareka saat ini sedang menyiapkan polisi dari siswa madrasah yang punya potensi hafiz," kata Zulkifli.

Zulkifli berharap para siswa di Aceh dapat mempersiapkan hafalan Alquran, sehingga dapat mengambil jalur khusus hafiz Quran saat penerimaan calon polisi nantinya. 

"Pihak Bidang Penmad akan membuat program sosialisasi ke madrasah-madrasah supaya jauh-jauh hari siswa madrasah yang punya potensi hafiz dapat mempersiapkan diri sebagai calon polisi," ujar Zulkifli.[]

Tags: # info
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh