Banda Aceh-KemenagNews (14/3/2012)MAN Sibreh Kabupaten Aceh Besar mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1433 H pada Kamis (8/3) dengan penceramah anggota DPRA Aceh dari Partai Aceh, Tgk. Usman Muda, M.Si. Dalam ceramahnya, di hadapan ratusan siswa dan siswi MAN Sibreh dan tamu undangan, Tgk.Usman Muda mengupas panjang lebar sirah nabawiyyah dan menekankan pentingnya meneladani perilaku Rasulullah SAW dalam kehidupan kita sehari-hari.Sebelum tiba acara puncak diawali dengan laporan panitia yang disampaikan Thursina,M.P dilanjutkan dengan sambutan kepala Mardasah Sudirman M,S.Ag, sambutan Camat Kuta Malaka A. Yani, BA dan sambutan Kepala Kantor Kementerian Agama Aceh Besar Drs. Salahuddin, M.Pd serta turut dimeriahkan dengan penampilan aneka seni dan puisi dari siswa MAN Sibreh. Turut hadir dalam acara tsb, ketua DPRK Aceh Besar Tgk. Saifuddin beserta anggota DPRK lainnya, utusan dari Kanwil Kementerian Propinsi Aceh, kepala Dinas Pendidikan Aceh Besar serta tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh Pendidikan dari Aceh Besar maupun dari Propinsi dan seluruh Muspika dari Kecamatan Kuta Malaka.(release Ka. MAN Sibreh)
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242