CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Siswa MAN 4 Aceh Besar Lolos Top 40 Inisiator Muda Moderasi Beragama

Image Description
Kontributor
  • Penulis
  • Dilihat 119
Rabu, 25 September 2024
Featured Image

Siswi MAN 4 Aceh Besar  Nova Raudhalia lolos top 40 Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) Madrasah Tahun 2024. Ajang ini untuk  mempersiapkan generasi muda yang akan dinobatkan sebagai duta moderasi beragama.

 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar Saifuddin mengatakan, usai masuk dalam top 40, para peserta akan mengikuti pelatihan tahap lanjutan. 

 

Dia menjelaskan, pada pelatihan berikutnya, para peserta akan dibekali keterampilan strategis dalam mengelola media sosial untuk menyebarkan pesan-pesan moderasi beragama serta pembentukan karakter inklusif, toleran dan pendalaman wawasan tentang urgensi merawat kerukunan.

 

"Prestasi ini menjadi bukti bahwa madrasah mampu melahirkan generasi muda yang siap berkontribusi dalam menjaga harmoni bangsa melalui moderasi beragama," ujarnya, Rabu, 25 September 2024.

 

Dia mengatakan, ajang ini menjadi persiapan dalam mempersiapkan generasi muda yang dapat menyebarkan nilai-nilai kerukunan dan keberagamaan di tengah masyarakat.

 

"Toleransi menjadi begitu penting di tengah negara yang heterogen. Perlunya penyiapan generasi muda untuk melanjutkan estafet kepemimpinan yang mampu menularkan pesan-pesan keberagaman di tengah masyarakat," kata Saifuddin.

 

Sementara itu, Kepala MAN 4 Aceh Besar Munzir mengaku bangga atas prestasi yang ditorekan siswi didiknya. Dia mengatakan, prestasi tersebut membuktikan bahwa madrasah juga melahirkan siswa yang memiliki semangat kebangsaan yang tinggi.

 

"Nova Raudhalia adalah representasi dari komitmen madrasah kami dalam membina siswa-siswi berprestasi yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga memiliki nilai-nilai kebangsaan yang kuat. Semoga pencapaiannya ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya," kata Munzir.

Fotografer : Istimewa
Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh