CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Sekda Sabang Buka Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kecamatan dan Kota, Jemaah Termuda Usia 20 Tahun

Image Description
Rizal Fahmi
  • Kontributor
  • Dilihat 57
Senin, 22 April 2024
Featured Image
Sekda Kota Sabang Andri Nourman AP SSTP MSi menyampaikan sambutan di pembukaan kegiatan manasik haji tingkat kecamatan dan kota

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Sabang Andri Nourman AP SSTP MSi membuka Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kecamatan dan Kota Sabang bagi 43 Jemaah Haji Kota Sabang Tahun 1445 H/2024 M yang dilaksanakan di Aula MAN Sabang. Senin, 22 April 2024.

 

Dalam sambutannya, Andri Nourman mengatakan tidak semua orang akan berangkat ke tanah suci walaupun sudah mendaftar, perlu persiapan yang matang sebelum melaksanakan ibadah haji.

 

"Mantapkan niat untuk menunaikan ibadah haji. Mudah-mudahan pelaksanaan manasik haji berjalan lancar dan sukses," sebut andri.

 

Sementara Itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang H Samsul Bahri SAg mengimbau kepada jemaah haji untuk memantapkan hati dengan memurnikan niat semata-mata ibadah hanya kepada Allah SWT. 

 

"Haji itu diawali dengan niat di hati kemudian dikerjakan dengan perbuatan, mari kita perbaiki niat kita semata-mata ikhlas beribadah kepada Allah SWT, dengan ikhlas maka akan menjadikan seseorang lebih bertaqwa dan mendapatkan kemabruran hajinya,” ajak Samsul.

 

Di kesempatan yang sama, Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah H Ghazali SAg MEi merincikan detail pelaksanaan manasik haji.

 

"Untuk tingkat kecamatan akan berlangsung dari 22 - 29 April 2024. Dan pemantapan tingkat Kota akan berlangsung dari 30 - 1 Mei 2024. Total jemaah kita 43 orang terdiri dari 17 pria dan 26 wanita, dari Kecamatan Sukajaya 33 orang dan dari Kecamatan Sukakarya 10 orang dengan jemaah haji termuda berusia 20 tahun bernama Al Hakan Jazuli bin Suadi Yunus dan tertua berusia 78 tahun atas nama Ummi Salamah binti M Yusuf," rinci Ghazali. 

 

Turut hadir pada kesempatan ini adalah Unsur Forkopimda, Para Kepala Seksi di Lingkungan Kemenag Kota Sabang, Kepala KUA Kecamatan serta tamu undangan lainnya. 

Editor : Saifullah
Fotografer : Rizal Fahmi
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh