[Kota Langsa | Humas MTs Bustanul Huda] MTsS Bustanul Huda mengadakan upacara bendera seperti senin-senin biasanya, pada senin ini ada yang berbeda biasanya Kepala Madrasah,wakil kepala atau guru-guru yang menjadi pembina upacara, kali ini MTsS Bustanul Huda Kedatangan Staf Polsek Langsa Timur yang bertindak Sebagai Pembina Upacara dalam rangka program ”Polisi Saweu Sikuela“.
Program polisi saweu sikuela bertujuan agar polisi terus dekat dengan rakyat. Selain itu, kerjasama dimaksud juga untuk meningkatkan kapasitas institusi dan sumberdaya manusia sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing lembaga. Program itu juga bertujuan untuk memberikan berbagai pemahaman kepada siswa tentang berlalulintas yang benar, bahaya narkoba, dan pembinaan karakter siswa. program tersebut merupakan kerja sama polisi dengan Dinas Pendidikan Aceh.
Pada kesempatan tersebut inti dari amanat pembina upacara yang disampaikan Oleh Bapak Ritonga ( Staf humas Polsek Langsa Timur) Menegaskan kepada seluruh siswa/i agar selalu menjaga Ketertiban Masyarakat, menghargai orang tua, guru dan sesama teman, disiplin, juga tidak mudah terpropokasi dalam hal negatif, jauhi narkoba, mematuhi tertib lalulintas dan juga menegaskan kepada seluruh siswa agar tidak melakukan bali ( Balapan Liar) yang bisa menganggu ketertiban masyarakat dan pribadi siswa.
Kepala Madrasah Bustanul Huda Rohani, S.Ag beserta stik holder menyambut baik program polisi saweu sikuela tersebut, disamping menjalin ukhwah sekaligus dapat menambah wawasan serta pengetahuan bagi peserta didik dari perspektif hukum sehingga peserta didik semakin matang dalam menyikapi permasalahan permasalahan yang dihadapinya agar generasa muda bisa terhindar dari hal hal negatif.(d/rh/ )