Subulussalam (Faisal) - Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Subulussalam beserta penyuluh non-PNS Kecamatan Sultan Daulat, Rabu (23/5) malam, menggelar safari ramadan perdana di Kampong Batu Nafal, Sultan Daulat, Kota Subulussalam.
Ketua Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh) Kankemenag Kota Subulussalam, Chaerul Anwar menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat tentang Islam sekaligus menjelaskan tentang tugas dan fungsi Kemenag Kota Subulussalam terhadap masyarakat.
“Kegiatan kita ini, perdana di bulan suci ramadan ini, sesuai dengan arahan Kakankemenag untuk memberikan pencerahan tentang agama Islam kepada masyarakat, selain memberikan pemahaman tentang islam kita juga memberikan tugas dan fungsi kita (Kemenag) terhadap masyarakat,” jelas Chaerul.
“Kita berharap kegiatan seperti ini, lebih sering dilakukan baik di bulan suci ramadan maupun di luar ramadan, mengingat untusias masyarakat terhadap kedatangan kita untuk mendengarkan tausiah tentang agama Islam,” lanjutnya berharap.[p]