CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh Utara Bekali Karu dan Karom untuk Tingkatkan Pelayanan Jemaah Haji

Image Description
Oesman Fauzi
  • Kontributor
  • Dilihat 100
Jumat, 25 April 2025
Featured Image
Foto Kegiatan Pembekalan Karu dan Karom Aceh Utara

Peran Ketua Regu (Karu) dan Ketua Rombongan (Karom) Jemaah Haji merupakan salah satu kunci keberhasilan jemaah dalam menjalankan ibadah Haji.

 

Hal itu disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara H Fadli SAg Msi pada kegiatan pembekalan Ketua Regu (Karu) dan Ketua Rombongan (Karom) Jemaah Haji,  di Aula Gedung Pelayanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kemenag Aceh Utara, Kamis, 24 April 2025.

 

Fadli mengatakan, kendala sering terjadi ketika jemaah haji berada di Madinah terutama saat masuk ke kamar hotel. "Pengalaman yang saya dapatkan saat menjadi petugas haji, banyak jemaah tidak mengetahui kamar, sehingga ini mejadi tanggung jawab kita bersama memastikan jemaah haji medapatkan pelayanan tempat tidur yang nyaman,"katanya.

 

Ia mengungkapkan, kegiatan Pembekalan Karu dan Karom bertujuan memberikan persiapan dan pengetahuan tambahan agar mereka mengetahui apa saja tugas yang akan dijalankan nantinya. 

"Salah satu tugas yang harus diketahui oleh Karu yaitu mengkoordinir dan membantu Jemaah Haji dalam satu regu yang terdiri dari 10 Jemaah termasuk Ketua regu, sedangkan tugas Karom mengkoordinir 4 regu sebanyak 40 jemaah dalam satu rombongan,"ungkapnya.

 

Sementara itu Kasi PHU Kemenag Aceh Utara H Yusri SAg MAP meminta Karu dan Karom  untuk mengetahui secara detil anggotanya serta menjaga soliditas setiap rombongan agar dapat melayani dengan baik. Jemaah Haji Aceh Utara berjumlah 399 orang semoga kita semua bisa saling berkoordinasi mengupayakan pelayanan yang maksimal.

 

Hadir saat Pembekalan tersebut Kasubbag TU, Para Kasi, Penyelenggara Zawa, Pembimbing Ibadah, Ketua Kloter, serta Karu (Ketua regu) dan Karom (Ketua rombongan) Kabupaten Aceh Utara. []

Editor : Amwar Citra Hutabarat
Fotografer : Oesman Fauzi, S.Sos.
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh