CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Muzakir Manaf: Pendidikan Aceh Harus Berbasis Akhlak

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 877
Senin, 4 Juni 2012
Featured Image
Samalanga, Bireuen-KemenagNews (4/6/2012)Penguatan syariat Islam di Aceh akan berhasil jika didukung oleh pendidikan yang berbasis akhlak dan peran ini seyogyanya diambil oleh pihak akademisi dengan bekerjasama dengan lembaga dayah (pesantren), terutama dalam penguatan agama, sosial, dan kemasyarakatan. Demikian antara lain resume pemikiran yang mencuat dalam Internasional Round Table, yang bertajuk “Peran Ulama, Umara, dan Akademisi dalam Memperkuat Pendidikan di Aceh”, yang dilaksanakan oleh Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Aziziyah, yang tengah memperingati hari jadinyanya yang ke-8 di komplek Dayah MUDI Mesjid Raya, Samalanga, Bireuen Sabtu (2/6) malam. Wakil Gubernur Aceh terpilih, Muzakkir Manaf, yang menjadi salah seorang peserta, mengatakan, pendidikan di Aceh harus berbasis akhlak sebagai penguatan akar akidah. “Pemerintah Aceh yang baru, berkomitmen untuk mendukung setiap langkah pengembangan potensi agama, sosial, dan kemasyarakatan. Kami siap memfasilitasi setiap bentuk kerjasama dengan semua unsur yang ada, baik domestik maupun antar negara,” ujar Muzakkir Manaf. Peserta Internasional Round Table tersebut diikuti unsur ulama, pemerintahan Aceh, akademisi, dan tokoh masyarakat dari tiga negara. Acara yang dipandu oleh Iskandar MA dari STAIN Malikussaleh tersebut, dihadiri Prof Dr Shabri Abd Majid dari Internasional Islamic University Malaysia (IIUM), Dr Abdul Nasir (Universitar Syarif Ali), Brunai Darussalam, dan Dr Muhammad Hidayat MBA (Dewan Syariah Nasinal), Dr H Ridwan Hasan M.Th (STAI Al-Aziziyah) yang mewakili Indoensia. Ketua STAI Al-Aziziyah, Tgk Muntasir SAg MA, kepada KemenagNews mengatakan, Internasional Round Table tersebut digelar dalam rangka hari jadi dan wisuda sarjana angkatan ke-2 STAI Al-Aziziyah yang dipimpinnya itu. “Dengan hasil pemikiran para tokoh dari berbagai unsur dari tiga negara jiran ini, kita harapkan bisa menjadi masukan terhadap berbagai persoalan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat,” katanya sambil menambahkan, pada Minggu (3/6) juga akan digelar seminar nasional tentang perbankan syariah.(Mukhlisuddin Marzuki)
Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh