CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Morning English and Arabic di MIN Cek Mbon

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 328
Minggu, 14 September 2014
Featured Image

[Idi | Jamaluddin] Peningkatan mutu pendidikan bagi peserta didik merupakan suatu keharusan pada setiap satuan pendidikan, untuk meningkatkan mutu pendidikan tentu perlu adanya program-program  yang dapat mewujudkan harapan tersebut. dalam hal ini MIN Cek Mbon Peureulak Kabupaten Aceh Timur membuat program Morning English and Arabic (Bahasa Inggris dan Arab di pagi hari).

Pada pagi hari saat akan masuk kelas, siswa dibariskan di depan pintu kelas masing-masing, ketika barisan sudah rapi, wali kelas mempersilahkan siswa untuk masuk kelas satu persatu dengan syarat harus mengucapkan satu kosa kata Bahasa Inggris atau Bahasa Arab beserta artinya. bagi siswa yang belum bisa dipindahkan kebarisan belakang supaya mendengar kawan-kawan lain mengucapkannya.

“Kalau siswanya banyak tentu akan menghabiskan banyak waktu, oleh karena itu, supaya program ini berjalan efektif dengan tidak mengangu jam pertama proses belajar mengajar, maka wali kelas harus membuat jadwal. program ini baru diwajibkan untuk siswa kelas VI saja,”. kata Buk Sitti Juita Banurea, S.Pd.I, selaku wali kelas VI MIN Cek Mbon yang menyusun jadwal hari Selasa-bahasa Inggris, Rabu-Bahasa Arab, Kamis-Bahasa Inggris, dan seterusnya.

Nurli,S.Ag,M.Pd, selaku kepala Madrasah yang baru 7 bulan memimpin MIN Cek Mbon tersebut mengatakan bahwa program ini menjadi kewajiban bagi siswa di MIN Cek Mbon,  “Karena kalau siswa mampu menghafal 3 kosa kata bahasa Inggris dalam seminggu maka 12 kosa kata sebulan jadi setahun siswa mampu menghafal 144 kosa kata. jika program ini diwajibkan dari kelas IV, maka sampai kelas VI siswa mampu menguasai 432 kosa kata, tentu saja untuk tingkat Madrasah Ibtidaiyah sudah standar,” katanya, Sabtu (13/9).

Menurut beliau program ini akan meningkatkan penguasaan kosa kata Bahasa Inggris atau Arab,  karena setiap hari siswa harus mempersiapkan satu kosa kata Bahasa Inggris atau Arab sebagai tiket/karcis masuk kelas.  Nurli menambahkan bahwa untuk dapat berbahasa tentu sangat didukung oleh seberapa banyak kosa kata yang dikuasai. sebagaimana sebuah ungkapan  “Language is  mother of knowledge”

“Supaya program ini menjadi perhatian yang serius bagi siswa, maka sekolah  mewajibkan siswanya untuk mampu menulis dan menghafal sekian banyak kosa kata Bahasa Inggris atau  Arab pada akhir belajar semester II di kelas VI. disamping mampu menghafal 25 surat pendek sebagaimana program Drs.H.Ibnu Sa’dan,M.Pd ketika beliau menjadi Kepala Kankemenag Aceh Timur,” beber Nurli. [yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh