Banda Aceh (Yakub)---Jelang pelaksanaan seleksi tahap awal, bagi calon petugas haji 2018, sejumlah persiapan difinalisasikan.
Kepala Kanwil Kementerian Agama Aceh Drs HM Daud Pakeh juga memberi arahan bagi para petugas yang diikutsertakan dalam proses ujian dan pengawasan tes.
Rapat dilaksanakan jelang zhuhur tadi, di sela-sela kesibukan Kakanwil, termasuk menerima sejumlah tamu.
Rapat dan arahan itu diikuti para panitia pengantar dan pengawas ujian, yang sebagiannya akan berangkat sejak nanti, Selasa (27/3) malam.
Sementara ujian bagi sekitar 220 calon peserta (TPHI, TPIHI, dan layanan umum dan ibadah di Saudi), digelar sejak pagi Kamis (29/3) lusa.
Kakanwil harapkan bagi panitia dan pengawas, agar bekerja profesional, dan calon peserta pun diharapkan bisa bersanding, dan bisa lulus nanti dengan calon petugas yang kian berkompeten.
Untuk tahap kedua, ujian di tingkat provinsi, bagi yang dinyatakan lolos tahap administrasi, dilangsungkan pada Kamis (12/3), di Asrama Haji. Tes nanti sekalian dengan sesi wawancara dan praktik.
Sementara itu, sebelum breafing di ruang rapat Kakanwil tadi, jajaran Kankemenag Bener Meriah antarkan 135 buah paspor jamaah hajinya.
Kankemenag Singkil pun antarkan 13 paspor jamaah asal daerahnya, dari Negeri Syeikh Abdurrauf As-Singkily itu.
Dan sebelum itu, bahkan sejak semalam, administrasi tim pengantar soal bagi calon petugas haji, yang sekalian mengawas ujian tulis di berbagai daerah, terus difinalisasikan.
Persiapan memang telah berlangsung sejak musim penerimaan pendaftaran, Selasa-Ahad (20-25/3).
Termasuk penggandaan dan packing soal, rahasia negara yang dikirm dari Jakarta itu, secara tertutup. ()