CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten Pidie Jaya Resmi Dibuka Kakankemenag

Image Description
Yanti Mainira
  • Kontributor
  • Dilihat 329
Senin, 1 Juli 2024
Featured Image
Pembukaan kegiatan Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Pidie Jaya

Kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Pidie Jaya, Mulyadi SAg MPd resmi membuka kegiatan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten Pidie Jaya bertempat di MAS Jeumala Amal Leungputu. Kegiatan tersebut berlangsung selama 3 hari pada 1-3 Juli 2024.

 

Tujuan kegiatan KSM ini adalah sebagai sarana bagi siswa untuk mengembangkan bakat dan minat di bidang sains sehingga diharapkan mampu melahirkan generasi muda yang cerdas, mampu bersaing ditingkat yang lebih tinggi.

 

Pada sambutannya Mulyadi SAg MPd menyampaikan, “Selamat mengikuti KSM kepada peserta, semoga berjalan lancar dan sukses serta dan menjujung tinggi sportifitas”.

 

Pembukaan ini dihadiri oleh Kasi Pendis Darwin SAg MH, Perwakilan Kepala Madrasah dan Dewan Guru. Pada tahun ini soal-soal pada sistem mengunakan soal HOTS (Higher Order Thingking Skill) yang menguji siswa perpikir tingkat tinggi.

 

“Peserta KSM Tingkat Kab. Pidie Jaya terdiri dari 142 Peserta individu dan 23 Peserta beregu. Peserta dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) berjumlah 50 Peserta, Madrasah Tsanawiyah 42 Peserta dan Madrasah Aliyah (MA) 50 Peserta”. tutupnya.

Editor : Monic Malau
Fotografer : Andi
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh