[ Banten | Irfan] "Aceh loen sayang, Aceh loen sayang, Allahu Akbar," begitulah penggalan yel-yel yang dibacakan dengan meriah oleh santri Aceh ketika memperkenalkan diri dalam acara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Pondok Pesantren Nasional (POSPENAS) VII Banten.
Kemeriahan di stadion Maulana Yusuf Banten juga terlihat dengan kecerahan seragam hijau bercampur kuning yang digunakan oleh santri dan official asal tanah rencong itu. Dari keseluruhan kontingen Pospenas yang hadir di arena pembukaan, tim Aceh duduk disamping panggung VVIP tempat presiden dan tamu undangan berada atau posisi pertama dari kontingen-kontingen lainnya. Disamping Aceh, ada kontingen Bali dan Bengkulu, disusul D.I Yogyakarta dan DKI Jakarta.
Acara pembukaan Pospenas diawali dengan menyanyikan lagu indonesia raya, sholawat badar, dan ayat suci Al-Qur'an.
Sambutan dalam acara pembukaan Pospenas diawali oleh Gubernur Banten, Rano Karno, disusul oleh Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin, dan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo. []