CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh Selatan Bakti Sosial di Tiga Titik Kabupaten

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 516
Jumat, 30 Desember 2022
Featured Image

Tapaktuan (Dedi Armansyah)--- Ratusan ASN dalam lingkungan Kerja Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Aceh Selatan laksanakan Bakti Sosial, Jumat (30/12/22)

Bakti Sosial tersebut dilaksanakan dalam upaya memeriahkan rangkaian kegiatan Hari Amal Bakti (HAB) ke 77 Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun 2023.

Ratusan ASN dimaksud menyebar pada tiga rayon dalam Kabupaten Aceh Selatan membersihkan Masjid Masjid.

Ketua Panitia, Rekiadi SPd disela sela Bakti sosial menyampaikan, Bakti Sosial ini diikuti oleh seluruh ASN Kankemenag Aceh Selatan, dan dibagi dalam tiga rayon, sesuai dengan arahan Kakankemenag.

Rayon I yang dikoordinir oleh Suparman SPd, mencakup Kecamatan Labuhanhaji Raya, Kecamatan Meukek dan Kecamatan Sawang, membersihkan Masjid Muhammadiyah Meukek, jelasnya.

Sementara itu rayon II yang dikoordinir oleh Dra Hj Yasmalinda Ningsih (Pengawas Madrasah), mencakup Kecamatan Tapak Tuan dan Kecamatan Samadua membersihkan ruang terbuka hijau (RTH) Tapaktuan dan Masjid Tuo Kecamatan Tapaktuan, tambahnya.

Dan pada rayon III yang dikoordinir oleh Khairul Amizar SAg, mencakup Kecamatan Pasieraja, Kluet Raya dan Bakongan raya dan Trumon raya membersihkan Masjid Pulo Kambing Kluet Utara, jelasnya lagi.

Ikut berpartisipasi secara langsung Kasubbag TU Kankemenag Aceh Selatan H Khairizal SAg dan para Kepala Seksi serta penyelenggara zakat dan wakaf menyukseskan Bakti Sosial tersebut.

Pada Kesempatan tersebut ASN juga menyumbangkan alat kebersihan dan cindera mata kepada Masjid pada tiga rayon tersebut.


Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh