CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh dan Pemkab Pidie Saling Koordinasi, Bahas Pendidikan Profesi Guru PAI

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1803
Selasa, 31 Mei 2022
Featured Image

Sigli (Humas)---Kanwil Kemenag Aceh melalui Bidang Pendidikan Agama Islam (PAI) menggelar koordinasi dengan Pemkab Pidie.

Ketibaan tim PAI diterima Kadis Pendidikan Pidie diruang rapat Kadis, Selasa 31 Mei 2022.

Tim ini terdiri atas Dr Taharuddin yang mewakili Kabid PAI Kanwil Kemenag Aceh, didampingi  Pengevaluasi Data kependidikan M. Nasir dan  Operator Siaga Irfan Effendi.

Turut hadir pada kegiatan ini LPTK UIN Ar Raniry Banda Aceh yaitu Wadek 1 Fakultas Tarbiyah Dr. M. Chalis, Wadek 2 Dr. Masbur, Ketua PPG UIN Ar Raniry Dr. Hazrullah dan Kasi PAI Kemenag Pidie.

Pertemuan ini membahas kesiapan pelaksanaan penyelenggaraan Pendidikan Profesi Guru Pendidikan Agama Islam (PPG-PAI) melalui pembiayaan APBD tahun 2022.

"Ada Guru PAI di Pidie berjumlah 66 orang, dan belum tersentuh pembiayaan untuk  pelaksanaan PPG tahun 2022 yang dilaksanakan oleh LPTK UIN Banda Aceh," kata Taharuddin.

Kadis Pendidikan Pidie Drs. Yusmadi menyambut baik dan siap memfasilitasi anggaran PPG untuk guru PAI Pidie  Tahun 2022.

Ia akan menyiapkan surat pernyataan dukungan Pemda dan segera melakukan MOU dengan LPTK Tarbiyah UIN Ar Raniry Banda Aceh dalam waktu dekat. 

Dikatakan Yusmadi, ia juga akan mengalokasi anggaran PPG untuk Tahun 2023 bagi 566 Guru PAI secara bertahap.

Wadek 1 Fak Tarbiyah UIN Arraniry berharap, dibantunya pembiayaan pelaksanaan PPG Guru PAI akan dapat meningkatkan kualitas pendidikan Agama khususnya di Pidie serta dapat meningkatkan kesejahteraan Guru PAI.


Pada kesempatan itu, Kanwil Kemenag Aceh ikut menyerahkan piagam penghargaan terhadap partisipasi pemda dan konstribusi pembiayaan PPG Guru PAI kepada Bupati Pidie yang diterima oleh Kadis Pendidikan.

Piagam tersebut diserahkan ke Kabupaten Pidie saat penganugerahan tandamata di Denpasar Bali pada 20 Mei lalu.

Turut hadir juga AGPAI dan Pokjawas PAI Kabupaten Pidie.[]



Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh