Kutacane (Inmas)---Setelah menyelesaikan serangkaian kegiatan di Provinsi Bengkulu dalam rangka Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Nasional 2018, Kakanwil Kemenag Aceh, Drs. H. M. Daud Pakeh kembali melanjutkan tugasnya ke perbatasan Aceh-Sumut.
Kakanwil tiba di Kuta Sepakat Segenap sekitar pukul 22:30 WIB, Rabu (26/9) Malam, setelah menempuh perjalanan udara 4 jam dan darat 7 jam.
"Selamat datang kembali bapak Kakanwil di Kutacane," ujar M. Idris, Kakankemenag Aceh Tenggara saat menyambut kedatangan Kakanwil, Kamis (28/9).
"padahal kemarin bapak di Bengkulu, Alhamdulillah hari ini bisa ngopi dan silaturrahmi bersama kami di Aceh Tenggara," lanjut Idris.
Adapun serangkaian kegiatan Kakanwil Kemenag Aceh di Bumi sepakat segenap, adalah silaturrahmi dan Pembinaan dengan seluruh ASN di lingkungan Kankemenag setempat, menjadi narasumber sumber kegiatan Simas dan Pembinaan operator Masjid, dan terakhir membuka sekaligus narasumber pada kegiatan Peningkatan layanan KUA Kecamatan.
Setelah serangkaian kegiatan selesai, Kakanwil dijadikan kembali ke Banda Aceh pada malam itu juga, guna melaksanakan serangkaian kegiatan di Provinsi. []