Tapaktuan (Dedi Armansyah)--- Kelompok Kerja Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Ekonomi, Kimia dan Bahasa Inggris mengikuti kegiatan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) Guru Madrasah Aliyah.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kasi Pendidikan Madrasah Kankemenag Aceh Selatan H dailami Hasmar S.Ag mewakili Kakankemenag Aceh Selatan, Sabtu (29/7/23).
Kegiatan pengembanatan kepofesian berkelanjutan guru Madrasah Aliyah tersebut berlangsung selama dua hari mulai Sabtu sampai Minggu dan disampaikan materenya oleh Kasi Penmad dan Ketua Pokjawas MA.
Kasi Penmad dalam arahannya menyampaikan terimakasih kepada seluruh kelompok kerja MGMP yang sudah melaksanakan kegiatan yang sangat bermanfaat ini sehingga kita bisa menjadikan madrasah hebat bermartabat.
"Melalui MGMP ini mari kita lakukan terobosan baru yang dapat mereformasi madrasah khusunya Aliyah hari ini sebagai Sekolah favorit dan selalu diminati masyarakat sehingga mengubah proses belajar mengajar menjadi lebih relevan, mendalam, menyenangkan dan bermakna," tuturnya.
Melalui kegiatan ini diharapkan guru Madrasah Aliyah mampu dan memahami implementasi keprofesian dan dapat menyusun kegiatan program kerja guru madrasah, tutupnya.
Ketua panitia yang juga Ketua MGMP Kimia Daslianti Putri, S.Pd menyampaikan dalam laporannya, kegiatan ini berlangsung selama dua hari, dan diikuti 53 peserta yang tergabung dalam Kelompok Kerja MGMP Kimia 16 orang, Ekonomi 15 orang dan Bahasa Inggris 22 orang.
Turut Hadir pada saat pembukaan Ketua Kelompok Kerja Pengawas Madrasah Tingkat MA, Jamaluddin, S.PdI M.Si dan Kepala MAN 1 Aceh Selatan yang juga Ketua K2M MA Zulkarnaini S.Pd.
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242