Banda Aceh-KemenagNews (31/7/2013) Kepala Kanwil Kementerian Agama Aceh, Drs. H. Ibnu Sa'dan, M.Pd, dan jajaran melaksanakan buka puasa bersama dengan Pimpinan dan jajaran Bank Syariah Mandiri (BSM) cabang Banda Aceh. Acara berbuka hari ke 22 Ramadhan itu di laksanakan di Bunda Resto kawasan Simpang Lima Banda Aceh.Dari Kanwil, hadir juga Kabag TU, Para Kepala Bidang, para Subbag dan para jurnalis Santunan dan krue Humas Kanwil Kemenag Aceh. Dari pihak BSM langsung Pimpinan Cabang Bapak Alfian dan para pejabat teras BSM lainnya.Pimpinan cabang BSM mengatakan bahwa, "Acara ini rutin dilaksanakan setiap tahun terutama dengan mitra kerja Kemenag Aceh. Di samping menjalin silaturrahim di akhir Ramadhan ini dan sekaligus melirik peluang yang dapat ditindak lanjuti untuk exspanding market di masa mendatang, beliau menambahi bahwa peluang Bank berbendera hijau sangat menjanjikan, tinggal lagi bagaimana kita bisa menangkap setiap peluang yang ada," ujarnya sambil mengatakan bahwa pasca Idul Fitri, beliau akan pindah ke Medan.Kakanwil Kementerian Agama Aceh H. Ibnu Sa'dan, M.Pd mengatakan bahwa, "Kemenag Aceh sangat well come kepada siapa pun yang akan bermitra dengan prinsip saling menguntungkan apa lagi bermuatan Islami (syariah) karena banyak bidang-bidang yang membutuhkan perbankkan untuk realisasi anggaran katakan bantuan honorarium bagi penyuluh agama, beasiswa anak yatim dan miskin sangat terikat terhadap jasa perbankkan."Oleh sebab itu Kakanwil meminta agar BSM lebih agresif dan memberikan kemudahan bagi nasabah. Kedua instansi ini kelihatan sangat akrab sharing berbagi pengalaman sambil menikmati makanan padang plus melayu Aceh.Di akhir pembicaraannya Kakanwil Kemenag Aceh memperkenalkan Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah yang baru yaitu Drs H. Herman,M.Si yang baru saja dilantik siang tadi. Bentuk kerjasama yang sudah terealisasi juga yaitu WGS (weng gari Sehat) dan akan di laksanakan kembali pasca Idul fitri ini setiap Sabtu. Sayup-sayup suara lantunan ayat suci al qur'an menandakan waktu Isya sudah dekat. Akhirnya kedua instansi saling pamitan untuk kembali ke habitat masing-masing, ya tentunya melaksanakan shalat taraweh, ilal liqaq (atok)
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242