Banda Aceh (Humas)---Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg mengukuhkan pengurus kelompok kerja penyuluh (Pokjaluh) Provinsi Aceh periode 2020-2023 di aula kantor setempat, Senin, 28 September 2020.
Pemilihan dan pelantikan pengurus Pokjaluh dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Setelah dilakukan pemilihan oleh para penyuluh, maka ditetapkan H Hasballah S.Ag sebagai Ketua Umum Pokjaluh 2020-2023, Dr H T Syahminan S.Ag MA sebagai ketua 1, Asnawi, S.Ag ketua 2, Mulkan Zahri S.Ag sebagai ketua 3, dan Muhammad Dahlan S.Ag sebagai ketua 4.
Iqbal menyampaikan apresiasi atas pelantikan para pengurus yang baru. Ia mengatakan, usai dilantik para pengurus Pokjaluh mempunyai tugas melakukan pembinaan terhadap penyuluh-penyuluh di kabupaten/kota se-Aceh.
"Jika nanti ingin melakukan pembinaan terhadap penyuluh-penyuluh di daerah maka akan kita fasilitasi," kata Iqbal.
Iqbal mengatakan, Pokjaluh menjadi wadah bagi penyuluh untuk menyelesaikan persoalan kepenyuluhan.
"Kepercayaan ini harus dijaga dengan baik dan menyangkut kendala-kendala bisa dilaporkan sehingga masalah kepenyuluhan tidak terganggu," kata Iqbal.
Selain itu, untuk mengatasi masalah kepenyuluhan Kanwil Kemenag Aceh berencana menempatkan perwakilan penyuluh di kantor wilayah.
"Jadi nanti segala persoalan penyuluh sudah ada yang berkoordinasi," ujarnya.
Ia mengingatkan para pengurus Pokjaluh yang dilantik hari ini untuk bekerja dengan maksimal serta memaksimalkan setiap program pada kepengurusan sebelumnya.
"Dengan pengurus baru program yang sudah berjalan dengan baik bisa berjalan dengan maksimal," ujar Iqbal.
Pengukuhan tersebut dihadiri Kabid Penaiszawa, Drs H Azhari dan para Kasi Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Aceh.[]