CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Wahdi Buka Bimwin Angkatan III, PJ Bupati Bener Meriah Sampaikan Materi Persiapan Keluarga Sakinah

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 149
Senin, 20 Februari 2023
Featured Image

Redelong (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah H Wahdi MS MA, membuka sekaligus memberi bimbingan perkawinan calon pengantin angkatan III, di aula kantor setempat. Senin, 20/2/2023.


Turut hadir dalam kegiatan ini, Kasubbag TU H Yanto SPd MPd, Kasi PHU Azhari Ramadhan SAg MAg, Kagara Zawa Darwinsyah SAg, dan Plh Kasi Bimas Islam Wahyulita Jaya SIP, serta para kepala KUA Kecamatan.


Dalam bimbingannya, Wahdi menyampaikan   bahwa secara bahasa Indonesia pernikahan itu disebut perkawinan, dan pernikahan adalah sunnah Rasulullah Muhammad SAW. 


Wahdi berharap, dengan ikatan pernikahan salah satu manfaatnya adalah dapat terhindar dari perbuatan asusila dan narkoba.


"Karena dalam membina rumah tangga, suami dan istri harus saling mengingatkan dan saling kasih mengasihi," katanya.


Dalam kesempatan itu, Wahdi juga menyampaikan bahwa pentingnya pengetahuan tentang Stunting, sehingga suami istri dalam membina rumah tangga dapat memberikan kebahagian kepada anak dengan tumbuh baik dan cukup gizi.


Yang terperting, Wahdi menyampaikan bahwa dalam berumah tangga pasti ada pertengkaran, dan hal itu lumrah terjadi.


"Berumah tangga harus saling mengerti dan harus saling memahami," ujar Wahdi.


Usai pembukaan, Pj Bupati Bener Meriah Drs Haili Yoga MSi sampaikan materi tentang Mempersiapkan Keluarga Sakinah.


PJ Bupati Bener Meriah mengajak para peserta Bimwin untuk mencari jodoh yang baik agamanya, dan calon suami atau istri yang direstui oleh orang tua dan diridhai oleh Allah SWT.


Ia juga menyampaikan, pentingnya mencari pasangan yang dapat bertanggungjawab terhadap keluarga.


Kemudian, PJ Bupati menyampaikan bahwa bekal ilmu pengetahuan tentang berumah tangga sangat penting, sehingga rumah tangga dapat terbina dengan bahagia dan sejahtera. (Alfazri)

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh