CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Tiga Pekan di Tanah Suci, Jemaah Haji asal Jeumpa Bireuen Meninggal Dunia di Mina

Image Description
Muhammad Yakub Yahya
  • Penulis
  • Dilihat 333
Rabu, 19 Juni 2024
Featured Image
Jemaah dan Ketua Kloter 2 Mukhlis saat pemberangkatan, Kamis (30/5)

Innaa lillaahi wa innaa ilaihi raaji'un. Seorang jemaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 2 Embarkasi Haji Aceh (BTJ-02), Nasrun bin Ismail (75 tahun) meninggal dunia di Arab Saudi, Rabu, 19 Juni 2024, jam 10.56 Waktu Arab Saudi (WAS) atau pukul 06.56 WIB.

 

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Embarkasi Aceh, Drs H Azhari MSi mengatakan bahwa Nasrun adalah jemaah dari Teupok Baroh Jeumpa, Kabupaten Bireuen. Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Mina Al-Wadi Mekah.

 

Menurut sertifikat kematian (CoD) yang dilkeluarkan Kantor Kesehatan Haji (KKHI) Mekah, Nasrun didiagnosa mengidap Pneumonia atau Infeksi paru dan ADHF, gagal jantung.

 

"Mari kita doakan semoga almarhum diampuni segala dosanya, diterima segala amal ibadahnya dan ditempatkan di sisi Allah SWT," kata Azhari di Banda Aceh, Rabu, 19 Juni 2024, di sela-sela penyembelihan kurban di Kanwil. 

 

Azhari yang juga Kakanwil Kemenag Aceh menjelaskan bahwa lontaran jumrah almarhum yang merupakan salah satu rukun yang wajib dilakukan saat ibadah haji, sudah dibadalkan oleh ketua rombongan. 

 

Azhari menyampaikan hingga saat ini sudah lima jemaah asal Aceh yang meninggal di Saudi, yakni Ruhamah (84 tahun) asal Kota Sabang, Muhdin Ibrahim (62 tahun) asal Bireuen, dan Muhammad Umar Ardik (78 tahun) asal Aceh Tengah.

 

Kemudian, Manshur bin Ahmad (petugas dari Kloter 7 Embarkasi Aceh) dan Nasrun bin Ismail (75 tahun) asal Bireuen.

 

Pada kesempatan itu, Azhari menyampaikan bahwa jemaah Indonesia, termasuk Aceh saat ini sudah bergerak ke Mekah untuk melaksanakan Thawaf Ifadah dan Sa'i.

 

Sebelum melaksanakan rukun tersebut, Azhari menyerukan agar para jemaah beristirahat untuk memulihkan kebugaran fisik.

 

"Tunda pelaksanaan thawaf Ifadah dan Sa'i dan tidak melakukan aktivitas yang menguras tenaga seperti ziarah atau umrah sunah yang berulangkali," imbau Azhari.

 

Sekitar tiga pekan lalu,  jemaah BTJ-02 dilepas Penjabat (Pj) Bupati Bireuen Aulia Sofyan PhD dengan serahkan bendera kloter di aula Jeddah Asrama Haji Banda Aceh. 

 

BTJ-02 dibantu para petugas, Drs H Mukhlis, Kasi Pakis Kankemenag Bireuen sebagai Ketua Kloter (TPHI), H Akly Zikrullah SAg MH, Kakankemenag Bireuen sebagai bimbad (TPIHI), dr Intan Monifa,  Ns Deny Firmanda Imami, dan Ns Ervina (TKHI/dokter dan perawat). Serta dibantu Iskandar Zulkarnain, Jamaluddin Affan, dan Muna Zulva sebagai PHD.

 

Azhari jelaskan, bahwa dari jumalah saat berangkat 393 jemaah (153 laki-laki dan 240 perempuan) terdapat lansia kategori umur 112 jemaah, dan lansia risti 35 jemaah.[]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh