CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Isak Tangis Warnai Rakor Madrasah Aceh Timur

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 729
Selasa, 11 Juli 2017
Featured Image

[Idi| Syarifuddin] Rapat Koordinasi Madrasah (Rakormad) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag)Kabupaten Aceh Timur yang berlangsung Selasa (11/7) di Aula Kankemenag diwarnaiisak tangis. Betapa tidak, rakormad awal tahun ajaran yang membahas tentangrencana kerja Seksi Pendidikan Madrasah (Penmad) Tahun Ajaran 2017/2018,merupakan pertemuan terakhir dengan Fadli, S.Ag, Kepala Seksi (Kasi) Penmadyang besoknya akan meninggalkan Aceh Timur menunaikan tugas baru di KantorWilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Aceh.

Sepertidiberitakan, Kepala Kanwil Kemenag Aceh telah melantik Fadli yang sebelumnyamenjabat Kasi Penmad pada Kantor Kemenag Aceh Timur menjadi Kasi Kelembagaan dan Sistem Informasi Madrasah pada BidangPendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Aceh, Jum’at (7/7) di Banda Aceh.

Fadlitidak kuasa menahan air mata saat menyampaikan ucapan perpisahan di hadapan parakepala madrasah yang menjadi peserta rakormad. Ia pun tak kuasa meneruskankata-kata. Tak ayal, suasana pun menjadi haru biru karena beberapa saatkemudian beberapa kepala madrasah juga ikut menangis.

Padakesempatan itu, Fadli meminta kepada para kepala madrasah di Aceh Timur mendo’akanagar Ia berhasil ditempat tugas yang baru serta besedia memberikan koreksi ataumasukan. “Do’akan saya agar dapat melaksanakan tugas denga baik. Meskipun jauh,mohon koreksi jika saya melakukan kesalahan”, pintanya.

KetuaKelompok Kerja Kepala Madrasah (K3M) diberikan kesempatan menyampaikan sambutandan ucapan perpisahan mewakil kepala madrasah masing-masing jenjang. JenjangMadrasah Ibtidaiyah (MI) diwakili oleh Ketua K3M MI, Drs. H. Ismail Rasyid,jenjang Madrasah Tsanawiyah (MTs) oleh Ketua K3M MTs, Saiful Bahri, S.Pd.,M.Pd., dan jenjang Madrasah Aliyah (MA) diwakili Ketua K3M MA, Saifullah, S.Pd.

Padabagian akhir, Kepala Subbag Tata Usaha, H, Akly Zikrullah, S.Ag, M.H, turutmemberikan arahan, bimbingan dan ucapan perpisahan atas nama Kepala Kantor dankeluarga besar Kemenag Aceh Timur. [RN] 

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh