CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

H Salamina Paparkan 7 Program Prioritas Menag dan Moderasi Beragama di PKB MGMP POKJA jenjang MTs Kabupaten Aceh Timur

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 294
Rabu, 30 Agustus 2023
Featured Image

Idi (Haris) - Kakankemenag Kabupaten Aceh Timur H Salamina SAg MA isi materi Kebijakan Menteri Agama  dan Moderasi Beragama dalam Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutkan (PKB) yang dilaksanakan oleh MGMP POKJA jenjang MTs, Rabu 30 Agustus 2023 di Aula MAN Insan Cendekia Aceh Timur

Untuk diketahui, forum Musyawarah Guru Mata Pelanjaran (Mapel) Kelompok Kerja (MGMP POKJA) jenjang MTs ini adalah forum resmi di bawah payung Kantor Kemenag Aceh Timur yang Surat Keputusannya ditandatangani langsung oleh Kepala Kantor H Salamina SAg MA, forum ini mewadahi guru jenjang MTs dengan Mapel IPA, IPS, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan Matematika

Dalam paparannya, H Salamina menyampaikan 7 program prioritas Menteri Agama “Penguatan Moderasi Beragama, Transforrmasi Digital, Tahun Toleransi Beragama, Revitalisasi KUA, Religiosity Indeks, Kemandirian Pesantren, dan Islamic University,” sebut Salamina.

Pada kesempatan tersebut Salamina juga sosialisasikan 7 Satker yang ada di Kantor Kemenag Aceh Timur berserta tugasnya, yang dimana Satkernya antara lain Sekretariat, Pendidikan Madrasah, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Diniyah Pondok Pesantren, Bimbingan Masyarakat Islam, Penyelenggara Haji Umrah, dan Penyelenggara Zakat Waqaf.

Selanjutnya Salamina ingatkan bahwa sabagai guru Kementerian Agama dituntut untuk selalu menjaga kedisiplinan dan mematuhi Aturan Kementerian Agama (KMA) yang ada.

Pada paparan moderasi beragama Salamina menuturkan bahwa program moderasi beragama bukan memoderatkan ajaran agama.

“Moderasi beragama bukanlah moderasi ajaran agama, tetapi memoderasikan pemahaman umat guna menjaga atau membentengi umat dari sifat radikalisasi yang  berlebihan," jelasnya.

Ketua koordinator acara yang juga ketua MGMP Mapel IPA tingkat MTs, Finsa Firlana Gumara SSi saat dijumpai media aceh.kemenag.go.id mengatakan acara ini dilaksanakan dalam rangka Peningkatan Mutu dan Kualitas Guru melalui Pengembangan Keprofesian Berkelanjutkan

“Acara berjalan dengan sukses, diikuti oleh hampir 80% peserta yang berasal dari MGMP IPA, Bahasa Inggris dan Matematika jenjang MTs Kabupaten Aceh Timur,” ucapnya.

Terakhir Finsa berharap semoga kegiatan ini menjadi bahan reflektif bagi kita sebagai guru, untuk menjadi guru yang lebih moderat dan mejadi ASN yang mematuhi peraturan dari KMA dengan sepenuh hati. 

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh