CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Aceh Timur Dampingi Kantah Ukur Tanah Wakaf di Tiga Kecamatan

Image Description
Muhammad Haris Shalaziq
  • Kontributor
  • Dilihat 1867
Rabu, 8 November 2023
Featured Image
H Mulqan sambut tim Kantah di teras Halaman Kantor Kemenag Aceh Timur

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur melalui Penyelenggara Zakat Wakaf, H Mulkan Sidamanik SSosI MA sambut tim Kantor Pertanahan (Kantah)  Kabupaten Aceh Timur guna melakukan pengukuran tanah Wakaf untuk percepatan sertifikasi tanah, Rabu 08 November 2023.

 

Pengukuran dilakukan selama 2 hari terhitung tanggal 8 sampai dengan 9 November 2023 di tiga kecamatan di Aceh Timur yakni Kecamatan Idi Rayeuk, Banda Alam dan Darul Falah, Tim Kantah dibagi menjadi 3 tim serta didampingi oleh Kepala Kantor Urusan Agama di tiap-tiap kecamatan untuk dilakukahan tahap pengadministrasian.

 

Mulkan menjelaskan hadirnya tim Kantah ini berdasarkan tindak lanjut dari rapat yang dilaksanakan pada senin 23 oktober lalu, yang dihadiri langsung Kepala TU, Para Kasi dan Staf Kantor Pertanahan yang berhubungan dengan sertifikasi tanah wakaf.

 

“Dalam rapat tersebut menyimpulkan salah satunya yaitu Program Lintas Sektor dilakukan pengukuran sebanyak 100 persil dari yang kami usulkan sementara untuk kecamatan Idi Rayeuk, Banda Alam dan Darul Falah,” ucap Mulkan.

 

Diketahui sementara data yang dimiliki kantor Kemenag Aceh Timur terdapat 349 Persil tanah wakaf yang belum memiliki Akta Ikrar Wakaf dan Sertifikat Wakaf, sedang diupayakan untuk masuk Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap  tahun 2024.

 

Lebih lanjut, H Mulkan berharap agar semua Persil tanah wakaf di Aceh Timur segera terdata dan segera disertifikasi semua, guna menghindari sengketa dan hal-hal lain yang tidak diinginkan.

 

“Kami akan terus berupaya semaksimal mungkin, insyaAllah,” tutup Mulkan

 

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh