CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Evaluasi Program Kerja dan Anggaran Semester Pertama, Ini Harapan Kakankemenag Aceh Selatan pada PPK dan KPA

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 282
Kamis, 15 Juli 2021
Featured Image

Tapaktuan (Dedi Armansyah)--Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Aceh Selatan, Rislizar Nas SAg membuka Rapat Evaluasi Capaian Program Kerja Kinerja dan Anggaran Semester I tahun 2021 Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Selatan, Kamis (15/07/21).

Didampingi Kepala Subbagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Kankemenag Aceh Selatan H Khairizal SAg, Kakankemenag menyebutkan bahwa kegiatan evaluasi ini adalah kelaziman yang dilaksanakan oleh lembaga atau instansi, baik pemerintah maupun swasta.

Rapat evaluasi  ini sangat dilaksanakan untuk mengevaluasi, mengidentifikasi dan mengantisipasi masalah yang mungkin timbul pada semester pertama tahun anggaran 2021.

"Untuk kemudian dapat diambil tindakan atau perbaikan pada semester kedua tahun 2021," ungkap Kakankemenag.

Selanjutnya beliau mengajak seluruh KPA pada unit Madrasah Aliyah Negeri dan Tsanawiyah Negeri untuk mendukung capaian kinerja dan anggaran yang sudah direncanakan dan realisasi sepenuhnya.

Beliau juga menyebutkan, birokrasi pemerintahan kita sekarang yang semakin transparan dan akuntabel dapat membantu kita merealisasikan anggaran dan memudahkan masyarakat memantau dan mengetahui program kerja dan anggaran kita.

Terakhir, Kakankemenag berharap seluruh KPA, PPK untuk terus memantau kinerja dan anggaran lembaga dengan membentuk Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP).

Rapat yang diadakan di aula Kankemenag tersebut dihadiri seluruh Kepala Seksi, Kepala Madrasah Aliyah Negeri dan Madrasah Tsanawiyah Negeri dalam lingkungan kerja Kankemenag Aceh Selatan.

Dalam rapat tersebut, setiap seksi dan satker menyampaikan capaian kerja dan anggaran semester pertama tahun 2021, hambatan yang dihadapi dalam menjalankan program kerja dan anggaran tersebut, serta rencana penyelesaiannya.[y]



Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh