Banda Aceh (Yakub)---Setelah sukses dengan "Sosialisasi Program Saya Perempuan Anti Korupsi (SPAK)" bersama Penasehat DWP Kemenag RI Hj Trisna Willy (istri Menag H Lukman Hakim Saifuddin), di aula Kanwil pada 10 bulan lalu (19/4), kembali jajaran Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh sukseskan dengan arisan berpadukan seminar SPAK.
Acara di aula Kanwil usai zhuhur Selasa (16/1), dengan bentuk seminar berjudul SPAK Pilar Penting Kemenag Bersih Melayani itu diikuti Pengurus dan Anggota DWP Kanwil Kemenag Aceh. Kajian yang diselingi dengan data dan dalil tentang haramnya korupsi, juga diselingi dengan permainan sederhana, dan butuh konsentrasi.
Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil H Abrar Zym SAg selaku pemateri ajak jajaran ibu-ibu ikut dan senang program SPAK, yang merupakan program Pemerintahan Jokowi di bawah Kementerian Agama.
"Ikut mendukung terwujudnya program 5 Budaya Kerja Kemenag: Integritas, Profesionalitas, Inovasi, Tanggung Jawab, dan Keteladanan," sebut H Abrar, didampingi Sekretaris DWP Kanwil Kemenag Aceh, Hj Siti Rainiza SPd (istri Kabid PHU H Abrar Zym SAg), yang usai dibuka dengan pembacaan Kalam Ilahi, Shalawat Badar, Lagu Indonesia Raya dan Mars DWP, ikut berikan laporannya.
Sebelum paparan dengan slide, Ketua DWP Kanwil Kemenag Aceh Hj Azizah (istri Kakanwil Drs HM Daud Pakeh)ikut sampaikan arahan. "Acara ini kita lakukan, menindaklanjuti arahan dari Penasehat DWP Kemenag RI, di bawah Ibu Hj Trisna Willy (istri Menag H Lukman Hakim Saifuddin)," sebuta Hj Azizah, dalam acara yang diakhiri dengan doa bersama H Abrar juga.
Games atau aneka permainandengan hadiah menarik, dari Bidang PHU, selaku tuan rumah atau fasilitator, lengkapi acara jelang asar itu.
"Untuk arisan ke depan, selama 2018, kita kocok lagi, siapa yang kena giliran pertama," sebut Hj Siti Rainiza, dalam acara yang di-MC-kan dr Balqis (istri Amwar Citra Hutabarat SSos).
Acara diawali dengan pembacaan Kalam Ilahi dan shalawat bersama Irmayanti (istri Drs H Mukzi Abdullah), nyayian Indonesia Raya bersama Nuraminah (istri H Zainal Arifin MA), dan lanjut dengan mars.
Pengurus dan jajaran DWP Kanwil Kemenag Aceh, yang kenakan seragam salem, tampak kompak, semangat, dalam kesederhanaannya. "Keseragaman busana, bagian dari kesederhanaan," sebut Kabid PHU, yang paginya bersama Kasubbag Inmas H Rusli Lc ikut dampingi Kakanwil dalam wawancara di ruang Kakanwil Drs HM Daud Pakeh dengan TVRI Aceh.[]