[Simeulue | Faisal] Tiba di Kabupaten Simeulu, Minggu, 29/1/2017, Kepala Bidang Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs. H. Hamdan.MA dipercayakan untuk menyampaikan Kultum di Masjid Baiturrahmah Kota Sinabang Ba'da Magrib.
Dalam kesempatan tersebut, Hamdan menyampaikan tentang pentingnya pendidikan dalam keluarga.
"Semua kita merindukan keluarga bahagia, Allah anugerahkan pasangan dan keturunan, semua itu adalah anugerah dan amanah, untuk itu jaga dan didiklah mereka," ujar Hamdan.
Ia juga mengatakan, pendidikan dimulai dari keluarga, pendidikan dini itu ada di keluarga.
"Hari ini, berbagai macam pengaruh dan virus menyerang generasi kita, Narkoba, Aliran sesat dan juga moral yang kian hancur, semua itu akan bisa dibentengi dengan pendidikan Keluarga," lanjut Hamdan.
Selain itu ia juga mengajak masyarakat setempat untuk melakukan Pencatatan Nikah di KUA dan juga mempersiapkan bekal ilmu sebelum berkeluarga.
"Ibu dan bapak adalah sekolah pertama bagi anak-anaknya," tutup Hamdan. []