Idi (Irfan Humas) Sebagaimana umat Islam di seluruh Desa/Gampong di Aceh dan umat Islam di seluruh dunia setiap tahun memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad Saw, begitu juga MIN 24 Aceh Timur yang hari ini Selasa (28/01/2020) ikut memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad Saw dalam keadaan meriah.
Suasana maulid yang ikut juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Timur Drs H Arijal Msi,Kasubbag TU H Akly SAg MH dan Para Kasi serta beberapa Kepala Madrasah dan Kepala KUA bahkan beberapa handai taulan dari Peyuluh Agama Islam untuk memeriahkan kegiatan memperingati hari kelahiran Rasulullah SAW ini.
Salah satu hidangan yang tidak luput dari menu hidangan Maulid adalah Kuah beulangong (Masakan Kari Khas Aceh) menjadi salah-satu menu yang menjadi favorit di Aceh Timur dan Aceh secara umum. Menu ini kerap dihidangkan pada berbagai acara di Aceh, mulai acara pesta perkawinan hingga peringatan hari besar Islam, seperti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Dalam kesempatan tersebut H Arijal mengatakan melihat peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Kuah Beulangong merupakan keunikan dan daya tarik Aceh.ujar Kankemenag sambil menikmati kuah Beulangong.
Lebih Lanjut H Arijal menyampaikan bahwa hikmah yang terpenting melalui kenduri maulid Nabi Saw ini adalah meneladani Nabi Muhammad Rasulullah Saw dalam segala aspek kehidupan yang antara lain dengan menyayangi anak yatim dan silaturrahim dengan saudara atau handai tolan melalui Melaksanakan kenduri maulid ini.ujar H Arijal.
Kepala MIN 24 Aceh Timur Drs Idris S.Pd.I dalam sambutannya mengatakan, MIN 24 selalu rutin menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW setiap tahun.
“ Peringatan Maulid Nabi ini bertujuan menumbuhkan cinta para siswa kepada Rasulullah SAW. Semakin kita mengenal Rasulullah, maka semakin mudah bagi kita untuk mencintainya”. Ungkap Idris yang kerap disapa Abu Idris.
Selain itu, ia mengharapkan para siswa agar dapat meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW.
“Hal itu sesuai dengan penegasan Rasulullah SAW sendiri, bahwa beliau diutus kepada umat manusia untuk menyempurnakan akhlak. Allah pun menegaskan di dalam Al Quran, bahwa pada diri Rasulullah SAW terdapat contoh akhlak yang baik untuk diteladani oleh umatnya,” tutur Abu Idris.