CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Bingkisan bagi Purnabakti sebelum Monitoring Anggaran Haji

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 253
Senin, 4 Desember 2017
Featured Image

Banda Aceh (Yakub)---Jajaran Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Provinsi Aceh lengkapi kegiatan akhir tahun dengan pemantauan dan pengevaluasian dana haji.

Pelaksanaan Monitoring Pengelolaan Anggaran Haji Tahun 2017, ditunaikan sejak Senin hingga Sabtu (4-9 Desember), tergantung tim dan daerah sasaran.

Ada rekan yang ke lapangan, tiga hari atau empat hari. Selain bawakan angket dan isian sejumlah form, tim akan memantau sejumlah bukti fisik pengelolaan anggaran haji (PAOH) sebelum tutup buku tahun ini.

Menyasar 13 Kankemenag kabupaten/kota (dari 23 daerah), sesuai ketersediaan anggaran 2017, Kabid, Kasi, dan jajaran haji dari umrah di lantai tiga Kanwil itu, berangkat dengan bus, minubus L300, dan mobil dinas.

Sebelumnya, jajaran Bidang PHU juga antar pamitan salah satu jajarannya, masuki masa purnabakti. Adalah Hj Nilawati, sejak Jumat (1 Desember) ini, masuki masa pensiun. Dan dua bulan depan menyusul purnabakti untuk H Sulaiman. Baik Hj Nilawati dan H Sulaiman, pernah bertugas sebagai petugas haji nonkloter musim-musim haji lalu. 

Kabid PHU Kanwil Kemenag Aceh, H Abrar Zym SAg serahkan bingkisan dari jajaran haji untuk, di hari terakhir, sebagai bentuk kebersamaan dan rasa syukur atas pengabdiannya selama ini.

"Hubungan kita masih tetap seperti biasa, sering-sering juga ke Kanwil. Jalin silaturrahmi dengan rekan dan bidang, meskipun tidak aktif lagi," ucap Kakanwil, saat menyerahkan kado.

"Meskipun sudah pensiun, ajak-ajak saya juga, misalnya saat musim haji," pinta Hj Nilawati, Jumat (30/11), seraya sampaikan terima kasih dan maaf pada jajaran Kanwil semuanya.

Sebagaimana biasa, kepanitiaan haji sering juga diikutsertakan para purnabakti Kanwil/Kankemenag. Ada yang di jajaran penerimaan, pembimbingan, dan pemulangan. Dan Hj Nilawati sering membantu PPPIH di seksi dokumentasi, paspor, manifes dan ikutannya.[SY]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh