CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Menteri Agama Silaturahmi dengan Ulama dan Masyarakat Aceh Utara

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 622
Sabtu, 22 Februari 2020
Featured Image

Lhoksukon (Masnoer)---Setelah menyampaikan kuliah umum dihadapan ratusan mahasiswa di Aula Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) Bireuen, Menteri Agama Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) Fachrul Razi, melakukan silaturrahmi dengan masyarakat Kecamatan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Sabtu (22/2).

Begitu tiba, Menag dipeusijuek (tepung tawari) oleh imam besar masjid Teungku Muhammad Yusuf Mahmud.

Masyarakat lintas usia menyambut kedatangan menteri di halaman hingga ke dalam masjid. Kedatangan Menag didampingi Plt Kakanwil Kemenag Aceh Drs H Djulaidi Kasim, Kabag TU Kemenag Aceh H. Saifuddin, SE serta sejumlah pejabat Kemenag Aceh.

Acara yang bertajuk ‘silaturahmi menteri Agama dengan Ulama dan Tokoh MasyarakatAceh Utara' dihadiri, Kakankemenag Aceh Utara H. Salamina, MA Pimpinan Dayah Babussalam Al-hanafi Kec. Matangkuli Waled H. Sirajuddin Hanafi, dan Tokoh Masyarat.

"Harapan saya seperti harapan Rakyat Aceh, Aceh terus maju, iman dan taqwa semakin tinggi, toleransi sebagaimana yang lalu-lalu kita sama-sama jaga," kata Fachrul Razi

Dalam sambutannya Fachrul juga menyinggung soal pendidikan madrasah yang semakin maju. Dia mengaku bangga karena daerah yang dikunjunginya tersebut terdapat sekolah (Madrasah) agama

Fachrul menyebut, Madrasah belakangan ini mulai dilirik para siswa atau orang tua siswa. Hal ini berbeda jauh dengan beberapa tahun lalu.

"Sekarang pendidikan Islam banyak yang unggul. Kalau dulu mungkin masa saya orang-orang yang masuk madrasah itu karena nggak diterima di sekolah umum lain. Sekarang orang ramai masuk madrasah," sebutnya.

Fachrul Razi juga menyingung tentang masalah kerukunan dan toleransi di Indonesia, khususnya di Provinsi Aceh dan pentingnya menyatukan Islam dengan kebangsaan.

Masalah toleransi dan kerukunan, Aceh jangan diragukan lagi. Bahkan, kata dia, sudah terpelihara sejak dulu. Apalgi pada saat para pahlawan Aceh berjuang merebut kemerdekaan. 

Fachrul menceritakan,  dirinya telah mengunjungi sejumlah negara Islam Arab seperti Arab Saudi dan Uni Emirat Arab untuk mengkaji cara beragama di di negara-negara Islam itu.

Menurutnya, negara-negara tersebut sangat menjunjung tinggi nilai toleransi dan juga semangat kebangsaan tanpa meninggalkan identitas keislaman.

Dikatakan, pada hakikatnya nilai-nilai di atas telah lama dipraktikkan  oleh pahlawan-pahlawan Indonesia di masa lalu saat menghadapi penjajahan.

Plt Kanwil Kemenag Aceh Drs Djuladi Kasem mengucapkan Terima kasih kepada Menteri Agama RI yang telah meluangkan waktu mengunjungi Matangkuli di tengah padatnya kegiatan Menteri di Aceh.

"Aceh Utara ini adalah kota pendidikan dimana ada tiga Mahat Aly disini, dan satu Dayah Pendidiian Diniyah Formal (PDF) terletak disini" ungkapnya saat mengungkapkan kata sambutannya. 

Menag dijadwalkan kembali ke Banda Aceh, hari ini Sabtu (22/2) sore dan Selanjutnya pada Minggu pagi, Menteri Agama akan kembali ke Jakarta

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh