CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Sabang Gelar Rapat Koordinasi dan Pembinaan Internal ASN

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 412
Senin, 13 Januari 2020
Featured Image

Sabang (Vic/ Rizl) --- Kantor Kementerian Agama Kota Sabang menggelar  kegiatan rapat koordinasi dan pembinaan internal bagi ASN di lingkungan Kemenag Sabang.   Acara digelar di aula Kantor Kemenag Sabang,  Senin (13/01/2019). 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang, Drs H Marzuki dalam rapat tersebut dengan panjang lebar menekankan pentingnya disiplin dan kerja sama yang ikhlas dalam institusi Kemenag.

“Saya mengingatkan kembali peraturan menteri agama PMA No. 53 Tahun 2019 tentang kedisiplinan, kedisiplinan adalah indikator keberhasilan satker. Jalankan tanggung jawab sesuai amanah yang diberikan," kata Marzuk.

Marzuki meneruskan, bahwa disiplin yang diwajibkan sebuah instansi sebenarnya adalah. untuk menigkatkan sebuah tanggung jawab atas setiap ASN. Karena disini  tempat kita bertugas maka disini pula rezeki kita terima. "Inilah ladang tempat kita bekerja yang wajib kita garap dengan kesungguhan. Untuk menghasilkan rezeki yang berkah," urai Marzuki dalam sebuah tamsilan. 

Dalam kesempatan tersebut Marzuki juga memberikan pembinaan bagi tenaga pramubakti yang sudah di sk-kan untuk bekerja secara optimal. 

“Pramubakti diharapkan untuk bisa bersatu padu dengan ASN lainnya untuk memberikan pelayanan kepada masyrakat. Dengan kekompakan yang kita bangun bersama sekaligus menguatkan kinerja di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Sabang," lanjut Marzuki.

Kasubbag TU, Alfaizin S Pd I MM ikut mengingatkan kepada seluruh ASN untuk menyiapkan standard operasional pelayanan pada tiap seksi.

“Semua kegiatan atau layanan di satker kita harus ada SOP, jadi tolong segera disiapkan dari awal januari hingga desember. Kemudian penting bagi setiap seksi untuk melampirkan tugas harian ASN (PNS dan Pramubakti) sesuai tupoksi masing-masing. ataupun pramubakti di ruangnya," papar Alfaizin.

Di akhir acara Drs H Marzuki didampingi Alfaizin S Pd I MM menyerahkan SK kepada tenaga  pramubakti dan operator tahun 2020 di lingkungan Kantor Kementerian  Agama Kota Sabang yang secara simbolis diterima oleh Rendi Misrizal S Pd I, Hadiyanti dan Nida Soraya S Pd.

Acara koordinasi dan pembinaan internal ini secara penuh dihadiri oleh ASN baik yang bertugas di Kankemenag Sabang sampai dengan KUA Kecamatan se Kota Sabang.


Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh