CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Sasar Kalangan Milenial, Kemenag Aceh Gelar Zakat Goes to Campus

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 291
Jumat, 18 Oktober 2019
Featured Image

Banda Aceh (Inmas)---Dalam rangka menyebarluaskan dan sosilaisasi zakat produktif untuk kalangan milenial di Aceh, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh melalui Bidang Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf (Penaiszawa) menggelar kegiatan Zakat Goes to Campus.

Zakat Goes to Campus yang dilaksanakan pada Jum'at (18/10), di aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri Ar-Raniry, Banda Aceh tersebut dibuka oleh Pelaksana harian (Plh) Kepala Kanwil Kemenag Aceh, Drs H Azhari.

Azhari yang juga Kepala Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Aceh mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan di kampus untuk mensosialisasikan zakat dan problematikanya kepada mahasiswa dengan harapan akan lahir berbagai ide dan pemikiran untuk pengembangan dan pengelolaan zakat secara profesional, sehingga mampu meningkatkan perekonomian umat secara berkelanjutan.

"Kita menginginkan agar generasi terdidik dan dari fakultas terbaik nantinya mampu menyebarluaskan pentingnya zakat," jelasnya.

Menurut Azhari, Zakat Goes to Campus merupakan salah satu upaya Kementerian Agama dalam mensosialisasikan zakat. Dengan melibatkan kampus dan mahasiswa yang merupakan generasi milenial, diharapkan mampu menyuarakan gerakan sadar zakat menjadi gaya hidup, karena menunaikan zakat merupakan bentuk ketakwaan kepada Allah.

"Potensi zakat yang ada Aceh cukup besar dan perlu dikelola dengan baik sehingga dapat terkumpul dan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat, terutama bagi masyarakat yang masih berada di bawah garis kemiskinan," lanjutnya.

Pada kesempatan tersebut, Azhari juga menjelaskan bahwa Kanwil Kemenag Aceh dalam waktu dekat akan meluncurkan Kampung Zakat di Aceh Singkil. 

Sementara itu, Dekan FEBI UIN Ar-Raniry, Dr Zaky Fuad sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia berharap kegiatan Zakat Goes To Campus dapat memberi peluang kepada mahasiswa untuk memperoleh informasi yang lebih banyak tentang potensi zakat dan juga manfaat zakat bagi masyarakat.

Di samping itu, menurut Zaky, kampus juga bisa diberdayakan untuk turut mensosialasi dan meningkatkan zakat serta menyalurkannya kepada masyarakat yang membutuhkan.

Turut hadir dalam kehiatan tersebut Wakil Rektor III UIN Ar-Raniry, Dr Anliansyah MAg dan seluruh Kepala Seksi di Bidang Penaiszawa Kanwil Kemenag Aceh.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh