CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Pascalibur, Pejabat Kankemenag Aceh Tengah Diingatkan Realisasi Anggaran

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 368
Kamis, 21 Juni 2018
Featured Image

Takengon (Darmawan) - Awali kerja pascalibur dan cuti bersama Hari Raya Idulfitri, Kamis (21/6) Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Tengah melakukan apel di halaman kantor setempat. 

Apel perdana diawali dengan arahan Kepala Kantor kemenag Kabupaten Aceh Tengah yang disampaikan Kasubbag TU, Wahdi MS dan di akhir acara dilanjutkan dengan saling bersalaman.

Wahdi yang mengajak rekan-rekan ASN untuk sama-sama kembali melaksanakan tugas kantor sebagaimana biasa. Ia juga meminta petugas di bagian kepegawaian agar mencatat ASN yang tidak hadir untuk dibina dan diberikan arahan. "Bagi yang tidak hadir tanpa alasan yang jelas akan diberikan sanksi," tegasnya. 

Kasubbag TU juga mengingatkan para pejabat tentang realisasi anggaran yang akan masuk triwulan ke-3, supaya terus melaksanakan kegiatan yang belum terselesaikan. "Target yang harus dicapai di semester pertama minimal sudah melaksanakan anggaran 50 persen," tambah Wahdi.

Terakhir, ia mengingatkan agar semua ASN di Kemenag Aceh Tengah tetap istikamah bekerja dengan baik dan disiplin untuk mewujudkan ASN Kemenag yang berakhlak dan bertanggung jawab.[p]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh