CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kasubbag TU Tutup Bimtek K13

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 337
Rabu, 18 November 2015
Featured Image

[Blangkejeren | Mawardi Siregar]   Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gayo Lues  melalui Seksi Pendis, melaksanakan kegiatan Bimtek Kurikulum 2013 (K13) Tahun 2015 untuk guru Tingkat MI (Madrasah Ibtidaiyah), guru MTs (Madrasah Tsanawiyah),  dan guru MA (Madrasah Aliayah), mata pelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam)  Se- Kabupaten Gayo Lues.

Kegiatan ini  berlangsung selama empat hari di Green Marmas Hotel Blangkejeren ( 14-17/11). Kasi Pendis (Dharmika Yoga, SE), selaku ketua pelaksana kegiatan  Bimtek Kurikulum 2013 Tahun 2015 ini dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan berlangsung  selama empat hari yang diikuti  sebanyak 90 orang peserta  yang meliputi guru PAI Tingkat MI (Madrasah Ibtidaiyah) sebanyak 30 orang, guru MTs (Madrasah Tsanawiyah)  sebanyak 30 juga,  dan guru MA (Madrasah Aliayah)  sebanyak 30 juga.

Kasubbag TU (Amirudin, S.E.Ak) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gayo Lues dalam sambutannya sebelum menutup acara secara resmi  mengharapkan peserta Bimtek Kurikulum 2013 Tahun 2015 ini agar guru – guru PAI yang sudah mengikuti pelatihan kedepannya mampu mengaplikasikan ilmunya setelah pelatihan ini kepada peserta didik di Madrasah masing- masing.

Pemateri dalam kegiatan Bimtek Kurikulum 2013 Tahun 2015, panitia pelaksana sengaja mendatangkan dari UIN Sumatera Utara (Dr. Tien Rafida, M.HUM), dan Drs. M. Taher (Balai Diklat keagamaan Medan). [yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh