Takengon-KemenagNews (1/8/2012) Seperti tahun-tahun sebelumnya pada setiap ramadhan, di bulan suci ramadhan tahun 1433 kali ini Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah juga menggelar "Safari Ramadhan" ke masjid-masjid perkampungan yang ada di kecamatan dalam dataran tinggi gayo.Dalam Kegiatan safari ramadhan tahun ini, kankemenag membentuk 10 (sepuluh) tim yang begerak ke tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Jagong Jeget (30 Juli 2012 M atau malam ke 11 Ramadhan), Kecamatan Atu Lintang (1 Agustus 2012 / Malam ke 13) dan Kecamatan Celala (3 Agustus 2012 / malam ke 15).Koordinator kegiatan "Temu Ummat" ini adalah Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam pada Masyarakat dan Pemberdayaan Masjid (Penamas) Kankemenag Aceh Tengah, Ikhsan, S.Ag dibantu stafnya Darmawan, S.Sos.I dan Tarlian. Setiap tim melibatkan unsur-unsur dari jajaran kankemenag, baik pejabat struktural (Kasi dan Ka- KUA) maupun pejabat fungsional (Guru dan Penyuluh).Ke-10 Tim Safari Ramadhan melakukan kunjungan pertamanya di Kecamatan Jagong Jeget, pada Senin Malam Selasa tanggal 30 Juli 2012 bertepatan dengan malam ke-11. Rombongan dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubag TU) Kankemenag Aceh Tengah, Saidi Bentara, S.Ag.Masjid-masjid yang dikunjungi dalam kegiatan safari pada malam tersebut adalah : Masjid Besar Al-Muhajjirin (masjid Kecamatan Jagong), Masjid Al-Hidayah (Tambak Sari, Jeget Ayu), Masjid An-Nur (Weh Empan), Masjid Ar-Raniry (Gading Jaya, Jagong), Masjid Al-Huda (Jagong), Masjid Baiturrahman (Bukit Kemuning), Masjid Al-Hidayah II (Ramung Payung), Masjid Al-Mubarok (Paya Tungel), Masjid Al-Fatah (Bukit Sari) dan Masjid Nurul Iman (Paya Dedep).Tgk. Saidi B, S.Ag dalam ceramahnya di Mesjid Besar Al-Muhajjirin Jagong Jeget mengingatkan kepada jamaah agar senantiasa istiqamah dalam menjalankan perintah agama. Untuk berlaku istiqamah, kita harus meyakini bahwa menjalankan perintah Allah dan Rasul-Nya merupakan kewajiaban yang jika kita laksanakan akan memperoleh kebahagiaan baik di dunia maupun di akherat. "Apalagi dalam suasana bulan suci ramadhan yang penuh hikmah ini. Rahmah dan maghfirah Allah Swt senantiasa tercurah bagi hamba-hamba-Nya yang selalu berharap hidayah Allah", tegasnya.Sementara itu, Kasi Penamas Kankemenag yang berceramah di Mesjid An-Nur Weh Empan, Jeget Ayu menyampaikan kepada jamaah tentang pentingnya kaum muslimin terutama para orangtua agar mempunyai perhatian yang serius terhadap pendidikan akhlak putra-putrinya. "Kontrol orangtua bagi pendidikan anak-anaknya sangat menentukan terbentuknya anak-anak yang bermoral dan berguna di kemudian hari" tandas Tgk Ikhsan, S.Ag.Dari pantauan kemenagnews, masyarakat sangat antusias dalam menyambut kunjungan safari ramadhan dari Kankemenag Kabupaten Aceh Tengah. "Kami sangat senang dan terkesan dengan kunjungan bapak-bapak dari depag, terutama sekali dalam penyampaian ceramahnya kepada kami semoga kegiatan ini tetap dilakukan oleh depag di tahun berikutnya!", ujar Aman Tari jamaah di Mesjid Besar Al-Muhajjirin, Jagong.Dalam kunjungannya di setiap masjid, penceramah-penceramah dari jajaran kankemenag juga menyalurkan mushaf Al-Qur'an dan menyampaikan bantuan dana alakadarnya untuk kemakmuran masjid. Untuk dua malam selanjutnya, yaitu tanggal 1 Agustus 2012 (Malam ke-13) dan 3 Agustus 2012 (Malam ke 15), 10 Tim Safari Ramadhan Kankemenag mengunjungi masjid-masjid di Kecamatan Atu Lintang dan Celala. “Total masjid yang kita kunjungi dalam kegiatan safari ramadhan Kankemenag tahun ini adalan 30 Masjid, dengan rincian dalam setiap kunjungan ada 10 masjid yang kita datangi†ujar Darmawan, S,Pd.I yang mendampingi Kasi Penamas.(AT5/Mahbub)
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242