[Alue Dua | Saifullah] Setelah ikuti workshop Sistem Informasi Penerimaan Negara Bukan Pajak Online (SIMPONI) bagi operator KUA Kecamatan se Aceh angkatan II, Selasa (15/11) di Asrama Haji Banda Aceh. Staf Administrasi KUA Nisam Antara Kankemenag Aceh Utara, M Idham, S.Sos I sampaikan hasil worskhop di ruang kerja Kepala KUA Nisam Antara, Kamis (17/11)
Rapat kerja tersebut dipimpin oleh Kepala KUA Nisam Antara, Saifullah S.Hum.MA dilakukan secara rutin untuk membahas kinerja program yang akan dilaksanakan dan evaluasi dari setiap kegiatan yang telah dilaksanakan.
Idham memaparkan beberapa point penting yang didapatkan dari pelatihan tersebut diantaranya tentang pendaftaran nikah via aplikasi e-billing, pelaporan yang tepat waktu, pengiriman data nikah online, dan tata kelola PNBP NR yang akuntabel, cepat dan tepat untuk meningkatkan kualitas kerja yang lebih baik dilingkungan Kementerian Agama Aceh.
Kepada para pegawai Kepala KUA Nisam Antara juga berbagi pengalamannya selama di Jakarta menghadiri undangan dari Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kemanusiaan (Kemenko PMK) di Jakarta minggu lalu untuk memotivasi pegawai bekerja lebih disiplin dan prima. [yyy]