CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Seksi PD Pontren Gelar Pembinaan bagi Lembaga TPA/TPQ se Aceh Tengah

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1500
Rabu, 5 Oktober 2016
Featured Image

[Takengon | Darmawan] Pembinaan Lembaga Keagamaan Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Dilingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah. Adapun tema kegiatan Rabu (5/10) ini, adalah "Melalui Pembinaan Kita Wujudkan Tertib Administrasi Data Yang Valid serta Guru yang Profesional".

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah dalam hal ini diwakili Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, Drs Alwin menyampaikan dalam arahannya, bahwa pertumbuhan dan perkembangan TPQ saat ini cukup pesat dan semarak di Indonesia. Hal itu menunjukan adanya sambutan dan dukungan yang cukup baik dari masyarakat. Juga  kepedulian umat dalam upaya pewarisan serta penanaman nilai keimanan dan ketaqwaan bagi generasi mendatang.

Lanjut Alwin, keberadaan  dan pertumbuhan lembaga tersebut cukup strategis di tengah tengah tantangan umat Islam. Tuntutan pembangunan bangsa yang menempatkan asas keimanan, ketaqwaan sebagai asas utamanya, disamping asas ilmu pengetahuan dan teknologi.

Dalam perkembangannya, sesuai dengan sunnatullah bahwa setiap usaha mempertahankan atau menuju kebaikan. Maka selalu dihadapkan dengan tantangan dan rintangan. Begitu juga halnya dengan  TPA/TPQ.

Katanya, kekuatan TPA/TPQ sebagai basis pengembangan ilmu agama dan sub sistem dalam masyarakat,  selalu diuji oleh tantangan zaman.

Kita berharap, bahwa di tengah arus deras perubahan dunia, lembaga pendidikan Al-Qur'an tidak hanya menjadi benteng pertahanan atas berbagai serangan pemikiran yang menghancurkan nilai-nilai Islam yang mulia.

"Akan tetapi bisa berperan ekstra dalam melakukan ekspansi nilai-nilai mulia yang dibangun selama ini dalam struktur kehidupan berbangsa dan bernegara," harapnya.

Salah satu tugas Kementerian Agama untuk Lembaga Pendidikan Al-Qur’an ialah melakukan pembinaan dan penguatan TPQ. Lembaga tersebut berada di bawah naungan Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren pada Kankemenag Kab/Kota.

Seperti kegiatan hari ini, merupakan salah satu bentuk usaha dan kontribusi Kementerian Agama untuk penguatan peran TPQ dalam menampilkan nilai nilai positif dari TPQ ke kehidupan masyarakat dan bangsa.  

Pembinaan lembaga keagamaan Taman Pendidikan Al-Qur’an  ini merupakan bentuk kepedulian Kementerian Agama dalam rangka pembinaan dan penguatan kapasitas lembaga-lembaga keagamaan khususnya Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA/TPQ).

"Kita satukan langkah, samakan persepsi, tingkatkan kualitas TPQ," ujarnya.

Tantangan yang sedang dihadapi umat Islam di Indonesia saat ini cukup berat, terutama bidang pendidikan dan moral keagamaan. Melemahnya minat membaca Al Qur’an, hal ini disebabkan oleh faktor lemahnya perhatian orang tua dalam membimbing putra putrinya dalam pengajaran baca tulis Al Qur’an. Kemudian lemahnya sistem pendidikan agama pada jalur formal, ini disebabkan karena sedikitnya jam mata pelajaran agama, sementara bahan pengajaran cukup luas. Cetus Alwin disaat memberikan arahan pada acara Pembinaan Lembaga Keagamaan Taman Pendidikan Al- Qur’an Dilingkungan Kankemenag Aceh Tengah bertempat di aula Umah Pesilangen Kantor setempat, Rabu (5/10).  

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah supaya ada keseragaman data, kurikulum, raport, ijazah (sertifikat) khususnya Kabupaten Aceh Tengah. Selain itu, kita berharap agar para peserta dapat memahami sepenuhnya segala sesuatu tentang TPQ. Sehingga memudahkan dalam proses pemanfaatan dan pelaporan.

Kegiatan ini di ikuti oleh 40 peserta dari 14 Kecamatan dalam wilayah Kabupaten Aceh Tengah, berlangsung selama satu hari. [yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh