CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Saifuddin Yahwa Dilantik Jadi Kepala Kemenag Aceh Besar

Image Description
Iqbal Saputra
  • Kontributor
  • Dilihat 1311
Selasa, 7 November 2023
Featured Image

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Aceh Azhari resmi melantik Saifuddin SE sebagai Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Besar. Pelantikan Saifuddin dilakukan bersamaan dengan pelantikan Pejabat Eselon III di lingkungan Kemenag Aceh yang berlangsung di Aula Kanwil Kemenag Aceh, Selasa, 7 November 2023.

 

"Alhamdulillah, benar. Saya sudah resmi dilantik sebagai Kepala Kantor Kemenag Aceh Besar," kata Yahwa, panggilan akrab Saifuddin saat dikonfirmasi. 

 

Saifuddin menggantikan Salman yang kini diamanahkan sebagai Kepala Kankemenag Kota Banda Aceh. Saifuddin sebelumnya menjabat sebagai Kankemenag Aceh Singkil. Di daerah berjuluk Negeri Syeh Hamzah Fansuri tersebut ia sudah menorehkan sejumlah prestasi seperti yang teranyar ada penghargaan dari KPPN Aceh Singkil kategori penyelesaian rekonsiliasi dan to do list semester I 2023.

 

Selama tiga tahun bertugas di Aceh Singkil, Saifuddin juga memperbaiki tata kelola birokrasi di Kemenag Aceh Singkil seperti pelayanan dan percepatan pelayanan di satuan kerja di jajaran Kemenag Aceh Singkil. Di bidang pembangunan, Saifuddin juga memiliki sejumlah terobosan di antaranya pembebasan tanah untuk pembangunan KUA PBB yang bersumber dari sumbangan ASN Kemenag. Kemudian, tanah untuk KUA Singkil dan Singkil Utara yang diusulkan dari SBSN, pembangunan Kantor KUA Singkohor dan KUA Kuala Baru bersumber dari SBSN. Tanah madrasah yang merupakan hibah Pemkab Aceh Singkil, tanah KUA Singkohor dan Kuta Bahar merupakan hibah masyarakat.

 

Salah seorang ASN Kemenag Aceh Singkil, Sulaiman menyampaikan, di masa kepemimpinan Saifuddin banyak prestasi yang ditorehkan. "Terima kasih telah menoreh berbagai prestasi, merubah paradigma dan semangat membangun Kemenag Aceh Singkil yang luar biasa," kata Sulaiman.[]

Editor : Khairul Umami
Fotografer : Inmas Aceh
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh