[Takengon | Hayatun Rahmah/Yakub] "Kota Langsa Kota Kecil yang Ingin Besar di Even Porseni," demikian motto kontingen Kota Langsa pada Porseni XV Tahun 2016 ini yang diselenggarakan di Kabupaten Aceh Tengah, Takengon.
Kota Langsa yang mengutus 235 peserta dengan berbagai cabang pada Porseni XV tahun 2016 baik olah raga maupun seni. Dengan motto tersebut Kota Langsa ingin meraih prestasi dan membawa nama besar Kota Langsa penuh semangat dan optimis walaupun Kotanya kota kecil.
Expo madrasah IV yang bertempat di Stadion Muara Alun Takengon, merupakan salah satu unggulan yang ditunjukkan Kota Langsa karena banyaknya prestasi yang diraih dan patut dibanggakan dari madrasah Kota Langsa, baik itu prestasi guru maupun prestasi siswa.
Satu hal yang sangat menonjol dan menarik, saat Menteri Agama RI H Saifuddin Lukmanul Hakim yang hadir pada acara pembukaan Porseni XV sekaligus pembuka ekspo madrasah pada Kamis (4/8) untuk mengunjungi stand Kota Langsa adalah, adanya penemuan penyerapan energi listrik dari pohon kedondong oleh siswa MTsN Langsa Naufal Raziq.
Dengan ini Menteri Agama memberi apresiasi langsung kepada Naufal dengan mengatakan, "Bagus, bagus, terus tingkatkan karyanya!" Kakanwil Kemenag Aceh Drs HM Daud Pakeh dampingi Menag dan rombongan.
Dan sang ajudan Menteri pun mewawancarai sang penemu tersebut untuk pemberitaan tentang penemuannya itu.
Naufal menceritakan kepada ajudan tersebut bahwa awalnya dia menerima materi pelajaran IPA nya di sekolah dari gurunya yang bernama Anita Desember bahwa buah yang menghasilkan asam dapat menyerap energi listrik. Percobaan awalnya dilakukan pada kentang yang dibantu ayahnya yang mengerti akan komponen-komponen perakitan pengambilan asam melalui logam, karena sang ayah kebetulan dan alhamdulillah berprofesi sebagai teknisi service elektronik.
Tidak berhenti disitu Naufal mencoba dan kemudian menemukan pohon kedondong yang menghasilkan asam dan berhasil menyerap energi listrik, demikian cerita Naufal kepada sang ajudan yang tersenyum bangga mendengar ceritanya.
Porseni masih terus berlangsung, semoga Kota kecil Langsa dapat menjadi besar dengan prestasi-prestasi lainnya yang sebentar lagi para peserta akan menghadapi pertandingan final, di antaranya yang sudah masuk ke final yaitu lomba cerdas cermat tingkat MI, MTs, dan MA, sembari menunggu perlombaan lainnya yang mudah-mudah akan ke final, selamat bertanding, besarkan Kota kecil kita! [d/y]
[Stand Kota Langsa]
[Kontingen di Lapangan Alun Musara]
[Dalam stand, ada Menara Eiffel di bawahnya makanan khas Kota Langsa]