Kuala Simpang. Kanwil Kemenag Aceh mengadakan Rakor Bidang Penamas se-provinsi Aceh pada tanggal 11 sampai 13 Maret 2011 di Kuala Simpang, Aceh Tamiang. Acara yang dilaksanakan di Hotel Morielisa Karang Baru Kuala Simpang tersebut, dihadiri oleh seluruh kasi Penamas Kankemenag kabupaten/kota dalam Provinsi Aceh.Acara yang berlangsung akrab dan khidmat tersebut dibuka oleh Kakanwil kemenag Aceh yang disampaikan oleh Kabid Pekapontren, H. Abrar Zym, S.Ag, yang juga ikut menyampaikan materi Kebijakan Kementerian Agama RI terhadap Penamas.Selama tiga hari peserta disuguhkan berbagai materi lainnya terkait tugas Penamas, seperti, Peran Kepala Seksi dalam meningkatkan manajemen dan tata kelola administrasi pemerintahan, Kebijakan Penamas dan Rencana kerja program 2012, strategi dan evaluasi Kakankemenag terhadap kegiatan seksi Penamas, teknik pengajuan perencanaan anggaran, serta mendengarkan laporan dari kasi Penamas dari seluruh kabupaten/kota.Ketua panitia, Drs. H. Amin Chuzaini mengatakan bahwa dalam acara tersebut juga ikut diadakan pelatihan Panitera dewan hakim MTQ se-Provinsi Aceh tahun 2011 yang juga diikuti oleh seluruh kasi penamas.Sementara itu Kasi penyuluh pada Kanwil Kemenag Aceh, H. Azhar, MA, yang juga ikut menghadiri acara mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut dilahirkan berbagai rekomendasi yang akan menjadi bahan pertimbangan dalam pengajuan program pada tahun berikutnya.Rekomendasi tersebut berkisar tentang, pentingnya pembinaan MTQ secara lebih serius lagi, pengembangan dakwah dan tamadun, optimalisasi peran penyuluh dengan pemberian fasilitas kerja yang memadai, pembinaan kemesjidan dan bantuan mesjid, serta pengadaan buku dan kitab bagi mesjid di Aceh."Rekomendasi yang sudah dihasilkan akan dijadikan bahan untuk pengajuan anggaran pada tahun depan," kata H. Azhar, MA. (mulyadi nurdin)
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242