Raudhatul Athfal (RA) Nurul Falah Meulaboh mewakili Aceh pada program anti-bullying tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh Pengurus Pusat Ikatan Guru Raudhatul Athfal (PP IGRA), Jumat 25 Oktober 2024.
RA Nurul Falah Meulaboh ditetapkan sebagai perwakilan Aceh usai menoreh juara pertama pada program anti-bullying tingkat Provinsi Aceh yang dilaksanakan oleh Pengurus Wilayah Ikatan Guru Raudhatul Athfal (PW IGRA) Aceh.
Kepala RA Nurul Falah Meulaboh Aceh Barat, Isramiwati mengatakan, pencegahan bullying membutuhkan keterlibatan aktif semua pihak yang kompeten, termasuk pendidik, orang tua, dan instansi terkait.
“Seluruh stakeholder harus terlibat demi mencapai tujuan pendidikan yang diharapkan dan menciptakan lingkungan belajar yang aman bagi anak-anak,” ujarnya.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh, H Abrar Zym SAg MH menyampaikan apresiasi dan dukungannya. "Kami bangga. Semoga perwakilan dari Aceh bisa meraih hasil terbaik pada ajang nasional ini,” ungkapnya.
Menurut Abrar, dukungan ini menambah semangat untuk menjadikan Aceh sebagai contoh dalam menerapkan program anti-bullying di seluruh institusi pendidikan anak usia dini.
Ia berharap, lingkungan pendidikan bagi anak usia dini dapat menjadi tempat yang aman, nyaman, dan mendukung perkembangan mereka secara holistik.[]